Resep Tempe Mendoan ala Willgoz, Cocok Untuk Menu Sahur Bulan Ramadhan

20 April 2022, 22:21 WIB
Ilustrasi, resep dan cara membuat tempe mendoan yang cocok untuk menu sahur bulan Ramadhan /Sumber foto: Tangkapan layar YouTube Willgoz Kitchen

JURNAL SOREANG – Sajian berbahan dasar tempe dapat menjadi salah satu inspirasi menu sahur bulan Ramadhan anda.

Tempe diketahui mengandung banyak kandungan gizi berupa protein yang tentu memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Salah satu olahan tempe yang sangat terkenal adalah sajian tempe mendoan, yang cocok dijadikan sebagai menu sahur bulan Ramadhan.

Baca Juga: Penuhi Panggilan Bareskrim, Rizky Billar dan Lesty Kejora Siap Kembalikan Uang Sekoper dari Robot Trading DNA

Kali ini, anda dapat mencoba resep tempe mendoan untuk menu sahur bulan Ramadhan ala Willgoz.

Dilansir dari kanal YouTube Willgoz Kitchen, berikut ini resep dan cara membuat tempe mendoan yang cocok untuk menu sahur bulan Ramadhan.

Bahan tempe mendoan:

- 1 balok tempe
- 3 batang daun bawang

Bahan bumbu halus tempe mendoan:

- 5 bawang merah
- 4 bawang putih
- 1 sdt bubuk ketumbar
- 1 cm kunyit
- 1 cm kencur
- 1 sdt garam

Baca Juga: Agensi Bantah Rumor Sungjae BTOB Berkencan dengan Seorang Selebgram

Bahan campuran tepung:

- 5 sdm tepung terigu rendah protein
- 5 sdm tepung beras
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt garam
- 100 ml air

Bahan sambal kecap:

- 5 cabai rawit merah
- 10 sdm kecap manis
- sejumput garam
- sejumput penyedap rasa

Cara membuat tempe mendoan:

1. Potong tempe dengan ukuran sekitar 3 mili, jangan terlalu tipis.

2. Iris-iris batang daun bawang, sisihkan.

Baca Juga: Sisakan 2 Pemain, Begini Solidnya Skuad Argentina 2014 Yang Sampai di Final Piala Dunia

3. Haluskan bahan-bahan bumbu halus hingga lumat.

4. Siapkan wadah, lalu masukkan semua bahan adonan tepung di dalam mangkuk, tambahkan daun bawang, serta bumbu yang sudah dihaluskan.

5. Tambahkan air sedikit demi sedikit ke dalam adonan tepung tempe mendoan.

6. Sambil menunggu adonan merata, siapkan bahan-bahan untuk sambal kecap.

Baca Juga: Member Aespa Tiba di LA, Bikin Fans Terpesona dengan Warna Rambut Baru!

7. Iris cabai rawit, tambahkan kecap, garam, aduk hingga rata, sisihkan.

8. Panaskan minyak di dalam wajan, setelah itu celupkan tempe ke dalam adonan tepung.

9. Goreng tempe dalam minyak panas hingga berubah warna menjadi kuning keemasan.

10. Tempe mendoan siap disajikan bersama cocolan sambal kecap yang manis dan pedas.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Kota Cirebon, Kamis 19 April 2022

Tempe mendoan siap dihidangkan bersama semangkuk nasi panas untuk menu sahur bulan Ramadhan.***

Editor: Rustandi

Sumber: Youtube Willgoz Kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler