5 Objek Wisata di Bandung dengan Tiket Masuk yang Murah bagi Pecinta Senja

3 September 2021, 14:40 WIB
Tebing Keraton: 5 Tempat Wisata di Bandung dengan Tiket Masuk yang Murah bagi Pecinta Senja /@urahmah


JURNAL SOREANG - Untuk mencegah penyebaran virus covid-19 pemerintah telah menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

Aturan ini membuat traveler tidak bisa kemana-mana. Tapi jangan khawatir, berikut 5 tempat pevinta senja yang bisa jadi reverasi untuk berlibur selepas PPKM.

Menanggapi itu, sebagai informasi PPKM Bandung telah turun menjadi level 3.

Baca Juga: 3 Destinasi Wisata di Pangalengan Bandung yang Tidak Boleh Kalian Lewatkan.

Tidak menutup kemungkinan, semua tempat wisata akan segera dibuka, berikut 5 tempat wisata yang yang bisa jadi destinasi para traveler atau pecinta senja.

1. Kemping di Rancaupas

Tempat wisata alam ini cocok buat kalian yang suka berkemah di alam terubuka dengan jalan yang tidak akan menguras tenaga.

Dengan membayar Rp22 ribu saja, kalian sudah bisa masuk ke tempat wisata yang berada di Ciwidey Kabupaten Bandung ini.

Banyak fasilitas yang bisa kamu dapatkan di Rancaupas, antaralain, kolam renang, galmping, kids zone dll.

Baca Juga: Ingat! Berikut Destinasi Wisata di Kabupaten Bandung, Taman Bougenvil: Ini 4 Fasilitas Unggulannya

2. Taman Langit Pangalengan

Awal tahun 2020 lalu, tempat wisata ygn terletak di Pangalengan Kabupaten Bandung ini telah dibuka dan sudah bisa dikunjungi. Objek wisaja ini menawarkan keindahan pemandangan perkebunan teh yang menawan.

Tentunya buat kalian yang ingin bersantai dengan suasana yang sejuk, tempat ini sangat layak untuk dicoba.

Ketika pagi tempat ini akan diselimuti kabut yang sejuk, suasana ini mengajak kita sekakan berada dilangit.

Untuk pecinta senja, jangan khawatir. Taman Langit Pangalengan ini akan memanjakan mata anda disore hari dengan nuansa langit kemerah-merahan.

Tiket masuk tempat wisata ini Rp10 ribu saja, untuk jasa parkir motor dan mobil sekira Rp3 sampai Rp5 ribu.

Baca Juga: Ingat! Berikut Destinasi Wisata di Kabupaten Bandung, Taman Bougenvil: Ini 4 Fasilitas Unggulannya

3. Tebing Kraton

Buat wisatawan yang tidak ingin jauh dari pusat kota Bandung, Tebing Kraton adalah jawabannya.

Kawasan ini berada diebuah tebing, disini kita bisa melihat keindahan hamparan kota Bandung dari ketinggian.

Dipagi hari kita bisa mendapatkan udara yang sejuk ditemani beragam makanan seperti, gorengan, surabi, nasi kuning, bubur dll.

Baca Juga: Ingin Liburan Bawa Anak Kecil? Kamu Bisa Datang ke Tempat Wisata Keluarga yang Ada di Bandung Ini

4. Tahura Dago

Taman Hutan Raya (Thura) Djuanda atau dikenal Dago. Tempat wisaja alam ini berada tidak jauh dari Tebing Kraton.

Disini kita bisa menikmati sunyinya huja dengan udara yang sejuk, selain itu ada Gua Jepan dan Gua belanda yang bisa dikunjungi.

Untuk bisa masuk ini kalian kalian cukup membeli tiket seharga Rp11 ribu.

Baca Juga: Dadang Supriatna Buka Suara Mengenai Tempat Wisata di Kabupaten Bandung selama Pandemi

5. Gunung Putri Lembang

Perkemahan ini terletak di Gunung Putri Lembang, satu jam berkendara dari pusat kota kita akan sampai ditempat ini.

Disini kita bisa berkemah dengan suasana pegunungan alam bebas dengan trek yang tidak terlalu terjal. Dengan mendaki 10-15 menit saja dari parkiran, kita akan sampai di puncak gunung putri

Seperti di atas awan, itulah suasana yang disuguhkan ketika matahari mulai terbit di pagi hari. Tiket mawuk kawasan perkemahan ini hanya Rp10 ribu.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler