Kualifikasi Olimpiade 2024 Terbaru: Ganda Putri Indonesia, Apriyani/Siti Fadia Buka Peluang Lolos ke Paris

- 31 Agustus 2023, 09:26 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti buka peluang lolos ke Olimpiade 2024 Paris setelah menempati peringkat ketujuh, Selasa, 29 Agustus 2023.*
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti buka peluang lolos ke Olimpiade 2024 Paris setelah menempati peringkat ketujuh, Selasa, 29 Agustus 2023.* /Instagram/@badminton.ina

JURNALSOREANG.COM - Ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti membuka peluang lolos ke Olimpiade 2024 Paris.

Hal itu setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menempati peringkat ketujuh dalam klasemen kualifikasi Olimpiade 2024 Paris terbaru, Selasa, 29 Agustus 2023.

Pekan lalu, Prifad, julukan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, menempati peringkat kesembilan dengan mengumpulkan 34.623 poin.

Baca Juga: Keren! Google Doodle Hari Ini Memukau Menampilkan Keindahan Alam Danau Toba

Namun, setelah berhasil menembus final BWF World Championship 2023, Prifad berhasil mendapat tambahan poin sebanyak 11.000 poin.

Imbasnya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ini berhasil mengumpulkan total 45.623 poin.

Dengan penambahan poin yang signifikan tersebut membuat peringkat Prifad naik dua tingkat dari peringkat kesembilan jadi peringkat ketujuh pada klasemen kualifikasi Olimpiade 2024 Paris terbaru, Selasa, 29 Agustus 2023.

Baca Juga: Bintang Muda Manchester City Terjual! Cole Palmer Dipastikan Gabung Chelsea

Hanya pemain yang menempati peringkat 8 besar (sektor ganda) yang berhak tampil pada Olimpiade 2024 di Paris.

Satu negara hanya mendapatkan kuota dua tiket. Jadi, jika ada tiga pemain dalam satu negara di 8 besar, hanya dua pemain yang lolos ke Olimpiade 2024 di Paris.

Perhitungan kualifikasi cabang bulu tangkis untuk Olimpiade Paris 2024 dimulai pada 1 Mei 2023, dan akan berakhir pada 28 April 2024.

Baca Juga: Pertalite Berakhir, Pertamax Green 92 Menjadi Pilihan Utama Tahun Depan

BWF World Championship 2023 di Denmark, 21-27 Agustus 2023, masuk dalam perhitungan kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Para rival terdekat Prifad tersingkir pada babak awal BWF World Championship 2023, termasuk Hsu Ya Ching/Lin Wang Ching (Taiwan) yang terhenti langkahnya di babak 32 besar BWF World Championship 2023 setelah dikalahkan Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel), 17-21, 27-25, 21-11.

Berikut Peringkat 8 Besar Ganda Putri Kualifikasi Olimpiade 2024, Selasa, 29 Agustus 2023:

Baca Juga: Tidak Hanya di Indonesia, Polusi Udara Kini Menjadi Risiko Besar Terhadap Harapan Hidup di Asia Selatan

1. Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel) 67.175 poin

2. Baek Ha Na/Lee So Hee (Korsel) 61.860 poin

3. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) 61.013 poin

4. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) 60.554 poin

Baca Juga: Menurut laporan PBB, Ratusan Ribu Orang Diperdagangkan Untuk Bekerja Sebagai Penipu Online di Asia Tenggara

5. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 58.335 poin

6. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) 47.263 poin

7. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) 45.623 poin

8. Hsu Ya Ching/Lin Wang Ching (Taiwan) 36.876 poin.***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah