Jelang Piala Dunia U 17, Presiden Jokowi Lihat Langsung Seleksi Timnas Indonesia

- 12 Juli 2023, 17:02 WIB
Presiden Joko Widodo menyampaikan apresiasinya terhadap proses seleksi Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia U-17 yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu, 12 Juli 2023.
Presiden Joko Widodo menyampaikan apresiasinya terhadap proses seleksi Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia U-17 yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu, 12 Juli 2023. /Biro Pers Setpres /

Nantinya, pemain hasil seleksi ini diharapkan dapat mengisi kekurangan yang ada di Timnas U-17 sebelumnya.

"Kita buka peluang untuk anak-anak seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke untuk bisa ikut seleksi tapi dengan ada kriteria tertentu, ada spesifik untuk pemain-pemain yang bisa ikut seleksi," tutur Bima Sakti.

Baca Juga: Tinjau Stadion Si Jalak Harupat, Presiden Jokowi Melihat Seleksi Pemain Piala Dunia U-17, Ini Harapan Kang DS

Bima pun bersyukur pemerintah memberikan perhatian yang besar terhadap persepakbolaan di Tanah Air.

Perhatian tersebut diharapkan dapat menjadi dukungan terhadap pembinaan sepak bola yang lebih baik.

"Kami bersyukur sekali Pak Presiden sangat perhatian terhadap sepak bola khususnya, olahraga. Kemudian perhatian ini juga disambungkan oleh Pak Menpora juga sangat perhatian, kemudian _support-support_ yang lain juga sangat luar biasa sehingga pembinaan sepak bola kita bisa berjalan dengan baik," ucap Bima.

Baca Juga: Hebring! Rampak Angklung Pelajar Turut Sambut Presiden Jokowi di Tol Cisumdawu, Semuanya Terpesona

Bima juga berharap momentum Piala Dunia U-17 dapat menjadi pemacu semangat bagi para pemain-pemain muda Indonesia untuk melanjutkan prestasi di masa mendatang.

"Semoga saja anak-anak generasi 2006-2007 ini menjadi cikal bakal nanti tulang punggung timnas senior," ujar Bima Sakti.***

 

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x