Tinjau Stadion Si Jalak Harupat, Presiden Jokowi Melihat Seleksi Pemain Piala Dunia U-17, Ini Harapan Kang DS

- 12 Juli 2023, 12:32 WIB
Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan kepada awak media setelah meninjau Stadion Si Jalak Harupat pasca direnovasi oleh Kementerian PUPR dan menghadapi perhelatan piala dunia U-17, Rabu 12 Juli 2023.
Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan kepada awak media setelah meninjau Stadion Si Jalak Harupat pasca direnovasi oleh Kementerian PUPR dan menghadapi perhelatan piala dunia U-17, Rabu 12 Juli 2023. /Rustandi /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Presiden Jokowi meninjau Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pasca dilakukan renovasi pihak kementerian PUPR beberapa waktu lalu.

Stadion Si Jalak Harupat, salah satu stadion yang diusulkan untuk venue piala dunia U-17 yang akan dilaksanakan November hingga Desember mendatang.

Saat meninjau Stadion Si Jalak Harupat, Presiden Jokowi didampingi Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menpora Dito Ariotedjo serta Menseskab Pramono Anung.

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi PPDB 2023 SMA Banten Jalur Perpindahan Tugas Ortu, Zonasi dan Jalur Prestasi

Selain meninjau kondisi Stadion Si Jalak Harupat, Presiden Jokowi menyaksikan dan menyapa para pemain yang mengikuti seleksi untuk piala dunia U-17.

"Pagi hari ini, saya datang ke Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung, pertama untuk melihat hasil renovasi yang dilakukan Kementerian PUPR," jelasnya Presiden kepada awak Media, Rabu 12 Juli 2023.

"Kedua saya ingin melihat proses seleksi pemain untuk Piala Dunia U-17. Saya senang proses renovasi telah selesai," sambungnya.

Presiden Jokowi menjelaskan, meski merasa senang karena melihat kondisi Stadion, tapi untuk memutuskan dijadikan Venue piala dunia akan dilakukan verifikasi oleh FIFA.

Baca Juga: Jadwal Daftar Ulang PPDB 2023 Banten Tingkat SMA dan SMK, Mulai Hari Ini Sudah Dibuka

Saat piala dunia U-20 lalu, Kata Jokowi sudah ditinjau, namun untuk dijadikan venue piala dunia U-17 akan dilakukan pengecekan dan verifikasi kembalik pihak FIFA.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x