Menteri BUMN dan Menpora Jadi Pengurus PSSI, Jokowi Tegas Soal Soal Infrastruktur, Singgung Keinginan STY

- 19 Februari 2023, 08:40 WIB
Menteri BUMN dan Menpora Jadi Pengurus PSSI, Jokowi Tegas Soal Soal Infrastruktur, Singgung Keinginan STY
Menteri BUMN dan Menpora Jadi Pengurus PSSI, Jokowi Tegas Soal Soal Infrastruktur, Singgung Keinginan STY /Instagram/

JURNAL SOREANG - Sehari usai Erick Thohir dan Zainudin Amali terpilih jadi pengurus baru di PSSI, Jokowi akan segera memanggil 2 anak buahnya tadi.

Jokowi memberikan penekanan pada pembangunan infrastruktur, utamanya tempat latihan untuk pemain Timnas Indonesia. STY sendiri pernah mengeluh soal tempat latihan Timnas Indonesia.

Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 digelar di di Jakarta, Kamis, 16 Februari 2023. KLB digelar pasca Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di awal bulan Oktober 2022 lalu.

KLB ini dipercepat menjadi bulan Februari 2023 yang seharusnya baru digelar pada bulan November 2023 nanti.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir Jadi Ketua Umum PSSI yang Baru, Berikut Keinginan Presiden Joko Widodo

Menteri BUMN, Erick Thohir, terpilih menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023 sampai 2027. Erick Thohir menang dengan meraih 64 suara voters.

Saingan terkuat, AA La Nyalla Mattalitti hanya meraih 22 suara voters. Pada KLB 2023 ini, ada 86 suara voters yang diperebutkan.

Selain Erick Thohir, Menpora Zainudin Amali pun terpilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI. Zainudin Amali terpilih usai Yunus Nusi mundur dari pemilihan.

Bersama Ratu Tisha, Zainudin Amali akan menjadi Wakil Ketua Umum PSSI, mendampingi Erick Thohir.

Baca Juga: Erick Thohir Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI Pada KLB 2023, Berikut Harapan Persib Kepada Pengurus Baru

Selepas KLB PSSI 2023 ini, Presiden Jokowi memberikan komentar atas kemenangan dua anak menterinya tadi. Jokowi mengklaim pihaknya akan memanggil Erick Thohir dan Zainudin Amali minggu depan. Kedua menteri tadi akan diminta memaparkan target sebagai pengurus baru PSSI.

"Minggu depan kelihatannya akan ketemu akan saya tanyakan, sudah ada peta jalannya belum? Ada targetnya belum? Untuk mencapai target itu harus apa yang dilakukan?" kata Jokowi kepada awak media selepas menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) Ke-50 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di ICE BSD City, Tangerang, dikutip Jurnal Soreang dari Antara Sumatera Barat, pada hari Jumat, 17 Februari 2023.

Jokowi pun memberikan perhatian pada infrastruktur yang dimiliki Timnas Indonesia. Jokowi menegaskan pembangunan infrastruktur, utamanya tempat latihan dan tempat penginapan pemain, menjadi hal yang harus diperhatikan pengurus baru PSSI.

Baca Juga: Terkait KLB PSSI yang Dimenangkan Erick Thohir, Begini Penegasan Pemerintah dari Presiden Jokowi

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pernah mengeluh soal tempat latihan Timnas Indonesia yang kini masih belum dimiliki oleh PSSI.

"Yang juga penting adalah pembangunan infrastrukturnya harus ditingkatkan. Kita kan sampai sekarang belum punya basecamp yang memiliki, saya waktu omong-omong dengan Shin Tae-yong ya, lima lapangan dalam satu lokasi dan penginapan untuk pemain-pemainnya," tambah Jokowi.

Setelah terpilih jadi pengurus baru PSSI, Erick Thohir dan Zainudin Amali punya banyak pekerjaan rumah membenahi PSSI. Mulai dari kompetisi, prestasi Timnas Indonesia sampai pengelolaan pembinaan usia muda.

Baca Juga: Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI, Berikut Visi Misi dan Janji Erick Thohir untuk Sepakbola Indonesia

Terbaru, Indonesia sedang bersiap menghadapi Piala Dunia U-20 2023 Indonesia. Berstatus sebagai tuan rumah, Tim U-20 Indonesia mendapat tuntutan untuk meraih prestasi lebih baik.

Selain itu, Timnas Indonesia juga akan bertanding di Piala Asia 2023.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Sarnapi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah