Update Piala Presiden 2022: Berikut 5 Grup yang Sudah Dipastikan Lolos ke 8 Besar, Ada Persib Bandung

- 25 Juni 2022, 11:32 WIB
Update lima tim yang berhasil lolos ke perempat final Piala Presiden 2022
Update lima tim yang berhasil lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 /Tangkap Layar Instagram @pialapresiden

JURNAL SOREANG – Gelaran Piala Presiden 2022 segera memasuki babak delapan besar yang akan digelar awal Juli.

Sampai saat ini, sudah ada lima grup yang memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022 tersebut.

Masih ada tiga tim yang berpeluang untuk lolos babak delapan besar Piala Presiden 2022 menyusul enam tim yang lebih dulu.

Baca Juga: Dihadiri Wabup Sahrul Gunawan, Acara Lari Plesirun di Bandung Selatan Berlangsung Meriah

Dilansir Jurnal Soreang dari akun Instagram@gosball, kelima tim yang telah lolos tersebut di antaranya Persib, Arema, PSIS, Bhayangkara FC, dan PSM Makassar.

PSIS Semarang berhasil keluar sebagai juara grup A dan mengumpulkan sepuluh poin dari empat pertandingan.

Empat tim lainnya yang berada di Grup A masih memiliki peluang masing-masing lolos sebagai runner-up.

Baca Juga: Hati-Hati! 3 Megabintang Ini, Akan Bergabung di Skuad Juventus di Musim Depan, Siapa Mereka?

Pasalnya, empat tim yang terdiri dari PSS Sleman, Persita Tangerang, Dewa United, dan Persis Solo memiliki satu pertandingan tersisa.

Sementara di Grup B, belum ada satu pun tim yang dapat dipastikan lolos ke babak selanjutnya.

Namun, ada Rans Nusantara FC dan Barito Putera yang membuka peluang untuk bisa lolos ke delapan besar.

Baca Juga: NAIK HAJI: Haji Furoda Hanya Butuh Waktu 25 Hari! Ini Rencana dan Rute Perjalanan yang Ditawarkan

Kemudian di Grup C, Persib Bandung dan Bhayangkara FC sudah dipastikan lolos pada beberapa waktu yang lalu.

Hal yang sama juga terjadi di Grup D, di mana Arema dan PSM Makassar berhak lolos ke perempat final.

Dengan lima tim yang lolos ini, sudah ada tim yang dipastikan akan saling berhapadan di pertandingan nanti.

Baca Juga: Mengenal Hanno Behrens, Pemain Asing yang Dirumorkan Bakal Gabung Persija Jakarta, Rival Persib Bandung

Pertandingan tersebut mempertemukan PSIS Semarang sebagai juara Grup A vs Bhayangkara FC sebagai runner-up Grup C.

Tiga tim lainnya, Arema, Persib, dan PSM Makassar masing-masing masih menunggu hasil akhir dari Grup A dan Grup B.

Meski begitu, Maung Bandung memiliki peluang untuk berhadapan dengan PSS Sleman di babak delapan besar.

Baca Juga: ISBI Bandung Diapresiasi Wakil Rakyat Usai Melihat Langsung Penyelenggaraan UTBK-SBMPTN 2022

Lalu Arema kemungkinan berhadapan dengan Barito Putera di babak selanjutnya jika tim tersebut mampu mempertahankan posisinya di runner-up Grup B.

Terakhir PSM Makassar yang tampaknya bisa saja berhadapan dengan Rans Nusantara FC, jika tim promosi ini mampu berada di puncak klasemen Grup B.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah