Resmi! Bruno Cantanhede, Jadi Pemain Keenam yang Dilepas Skuad Persib Bandung

- 7 April 2022, 18:00 WIB
Resmi, Bruno Cantanhede, Pemain Persib Keenam yang Dilepas Skuad Pangeran Biru
Resmi, Bruno Cantanhede, Pemain Persib Keenam yang Dilepas Skuad Pangeran Biru /Instagram @Persib

JURNAL SOREANG - Persib Bandung secara resmi mengumumkan tidak lagi memperpanjang kerja sama dengan Bruno Cantanhede untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

Keputusan ini merupakan hasil evaluasi tim pelatih terhadap skuad Pangeran Biru selama mengarungi Liga 1 2021/2022.

Performa yang ditunjukkan Bruno Cantanhede selama 896 menit di lapangan dinilai belum sesuai dengan skema dan rencana tim untuk Liga 1 2022/2023 mendatang.

Baca Juga: Waspada! Inilah 4 Dampak Negatif Akibat Buka Puasa Ramadhan dengan Junk Food atau Fast Food

Sebelumnya Persib telah melepas Esteban Vizcarra, Indra Mustafa, Gian Zola, Supardi Nasir, dan Mario Jardel.

Striker asal Brasil itu, jadi pemain keenam yang terdepak dari Persib.

Performa yang ditunjukkan mantan pemain Hanoi FC di Liga Vietnam ini belum sesuai ekspektasi manajemen dan tim pelatih.

Bruno Cantanhede akhirnya harus menerima kenyataan pahit karena kariernya bersama Persib berjalan singkat.

Baca Juga: Waduh! Durasi Pertandingan Piala Dunia 2022 Diperpanjang dari 90 jadi 100 Menit Presiden FIFA Tuai Kontroversi

Bergabung dengan Persib Bandung di putaran kedua Liga 1 musim 2021 - 2022, pemain bernomor punggung 37 tersebut tampil sebanyak 15 laga.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x