PERSIB DAY: Persib Siap Bekuk Persija di Liga 1 BRI Meski Jadi Laga Reuni Makan Konate dengan Maung Bandung

- 1 Maret 2022, 16:34 WIB
Persib Siap Bekuk Persija di Liga 1 BRI Meski Jadi Laga Reuni Makan Konate dengan Maung Bandung
Persib Siap Bekuk Persija di Liga 1 BRI Meski Jadi Laga Reuni Makan Konate dengan Maung Bandung /

JURNAL SOREANG- Persib akan bertemu tim ibu kota Persija Jakarta pada lanjutan Liga 1 BRI 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, malam ini, Selasa 1 Maret 2022 pukul 20.45 WIB.

Saat ini, Persib Bandung menduduki peringkat ketiga klasemen sementara, dengan raihan 54 poin, hasil 16 kali menang, 6 imbang dan 5 kalah.

Robert Alberts sebagai pelatih Persib, mengaku sudah menyiapkan timnya sebaik mungkin untuk menghadapi laga klasik ini.

Baca Juga: PERSIJA! Ujian Pertama Persib Menuju Gelar Juara Liga 1 Musim Ini, Ini Alasannya

Persib tidak mau merasakan lagi kekalahan seperti yang terjadi di putaran pertama pada 20 November 2021 lalu.

"Besok (hari ini, red) adalah pertandingan besar di sepakbola Indonesia, terlepas apapun situasinya. Kali ini kami harus mengambil pendekatan berbeda ketimbang saat kalah 0-1 di pertandingan sebelumnya," ujarnya.

Robert mengambil banyak pelajaran pada pertemuan di putaran pertama itu. Ketika itu, Marko Simic mencetak satu-satunya gol di pertandingan melalui sundulannya.

Baca Juga: Penyerang Persib Bandung, David da Silva Siap Tampil Habis-habisan saat Lawan Persija Jakarta di Liga 1

"Kami tahu permainan Persija dan kami telah mempersiapkan diri. Di pertemuan terakhir, kami kebobolan oleh gol yang seharusnya tidak perlu terjadi," ucap Alberts.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x