Ini Dia, Klub Sepakbola Pertama di Dunia. Masih Ada Hingga Sekarang

- 17 November 2021, 21:43 WIB
Sheffield FC klub sepakbola tertua di dunia/instagram - @findmypast
Sheffield FC klub sepakbola tertua di dunia/instagram - @findmypast /

JURNAL SOREANG – Dikutip dari situs resmi mereka, shefielldfc.com, 164 tahun yang lalu, tepatnya pada 24 Oktober 1857, dua orang anggota kriket Sheffield bersama sekelompok pemain amatir lain membentuk sebuah klub sepakbola yang diberi nama sesuai asal kotanya, Sheffield FC.

Penggagas ide tersebut, Nathaniel Creswick dan William Prest, keduanya ingin membuat sebuah olahraga yang bisa dimainkan oleh semua orang saat masa senggang.

Kebetulan, saat itu bertepatan dengan musim dingin, di mana kompetisi kriket tersebut sedang libur sementara.

Baca Juga: Simak! Kasus Pinjol Ilegal KSP IMB Dibongkar, Polisi Tetapkan 13 Orang Tersangka

Setelah disepakati oleh komunitas di sana, mereka pun membuat sebuah aturan sepak bola yang disebut sebagai Sheffield Rules.

Aturan yang mereka tulis meliputi tendangan sudut, lemparan ke dalam, tendangan bebas, umpan silang hingga pelanggaran.

Sheffield kemudian menjadi anggota The Football Association (FA) Inggris pada 30 November 1863. Meski begitu, mereka tetap menggunakan aturan mereka sendiri.

Baca Juga: Jalan Braga Jadi Jadi Kawasan Bebas Rokok, Kok Tidak Ada Satpol PP yang Mengawasi

Pada 2 Januari 1865, klub memainkan pertandingan pertamanya di luar Sheffield melawan Nottingham. Uniknya, karena saat itu setiap tim punya aturan sendiri, Sheffield pun bermain dengan aturan Nottingham, 18 lawan 18.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Sheffield.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x