Bung Towel: Apa yang Dirasakan Messi Saat Pindah ke PSG Lebih Dulu Terjadi pada Pep Guardiola

- 13 Agustus 2021, 13:23 WIB
Lionel Messi
Lionel Messi /Foto: Instagram @messi_messi10/

JURNAL SOREANG - Pengamat sepakbola tanah air, Tommy Welly (Bung Towel) ikut berkomentar mengenai kepindahan Lionel Messi ke klub Liga Prancis, Paris Saint Germain (PSG).

Menurut Bung Towel, hijrahnya sang mega bintang Barcelona tersebut bukanlah kali pertama yang terjadi dalam tubuh raksasa katalan.

Bung Towel berkata, sebelumnya hal yang sama pernah terjadi kala pelatih jenius Pep Guardiola pindah ke Bayern Munich pada 2013.

Baca Juga: Cinta Lukaku Membawa Harapan Baru: Hubungan Saya Dengan Chelsea Sangat Berarti

"Sebelumnya, seorang Pep Guardiola sudah lebih dulu mengalaminya. Walaupun kadarnya tidak sama, situasinya tidak persis sama, tetapi apa yang dialami Messi di hari-hari terakhirnya bersama Barcelona itu bukan pertama kali," kata Bung Towel, seperti dikutip Jurnal Soreang dari kanal Youtube Gocek Bung Towel.

Berbicara mengenai Guardiola dan Messi, Bung Towel menilai kedua sosok ini mempunyai peran besar bagi Barcelona.

"Dua-duanya sama, sosok yang ikonis bagi Barcelona. Apalagi Pep sudah berhasil sebagai pelatih, jadi pasti sosok istimewa di semua hati pendukung Barcelona,"

Meskipun secara popularitas Messi jauh lebih unggul, tetapi menurut Bung Towel warisan kebintangan pertama ada di era Guardiola.

Baca Juga: CLBK ke Chelsea, Romelu Lukaku Optimistis Bisa Sukses Bersama Thomas Tuchel

"Guardiola adalah masa dream team pertama. Boleh dibilang, kejadian yang dialami Messi sama dengan yang dialami oleh Guardiola," ucap Bung Towel.

"Sama-sama masuk La Masia pada usia 13 tahun. Keluar sudah jadi legenda dan kapten, dan juga ayah dari seorang kepala keluarga. Persis antara Messi dan Guardiola," sambungnya.

Hal lain yang menunjukkan adanya kesamaan antara pindahnya Messi dengan Guardiola, menurut Bung Towel adalah sensitifitas.

"Dua-duanya adalah simbol dan sosok bagi Barcelona, kesuksesan. Pep dengan dream teamnya dan Messi dengan tim terbaik yang diusung bersama Pep," ujarnya.

Baca Juga: Hotman Paris Unggah Foto Bersama Lionel Messi, Tulisan di Kaos Legenda Barcelona itu Jadi Sorotan

Seperti diketahui, Paris Saint-Germain (PSG) resmi mendapatkan Lionel Messi dari Barcelona secara gratis pada bursa transfer musim panas 2021.

Transfer Messi adalah kejutan terbesar bagi dunia sepakbola pada musim panas ini.

Sebagaimana banyak diberitakan sebelumnya, Messi telah berpisah dengan Barcelona setelah tidak tercapainya kesepakatan terkait kontrak baru.

Konferensi pers perpisahan Messi dengan Barcelona pun berlangsung pada Minggu 8 Agustus 2021 silam.***

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube GOCEK BUNGTOWEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x