Jose Mourinho Terancam Dipecat, Tottenham Bisa Untung Miliaran Rupiah

- 6 April 2021, 20:42 WIB
Manajer Tottenham Hotspur Jose Mourinho terancam bdipecat, Spurs akan dapat keuntungan besar.
Manajer Tottenham Hotspur Jose Mourinho terancam bdipecat, Spurs akan dapat keuntungan besar. /Pool via REUTERS/Tim Keeton

Jose Mourinho datang menggantikan pelatih berkebangsaan Argentina, Mauricio Pochettino pada November 2019 silam. Dirinya sangat didukung oleh Daniel Levy, sebagai chairman dari Tottenham untuk mendatangkan beberapa pemain di jendela transfer. Sebut saja Pierre-Emile Hojbjerg, Sergio Reguilon dan eks bintang Real Madrid, Gareth Bale.

Baca Juga: Hujan Gol Everton vs Tottenham di FA Cup, Mourinho Resah, Ancelotti Minum Kopi

Baca Juga: Tottenham Hotspur vs Liverpool Skor 1-3, Mourinho: Kesalahan Kecil Berakibat Besar

Di awal musim Liga Inggris 2020/2021 ini, Jose Mourinho dengan Tottenham-nya tampak menjanjikan. Son Heung-min bersama Harry Kane menjadi tandem mengerikan di lini depan, membuat tim besar Manchester United kebobolan enam gol di Old Trafford.

Namun perlahan, permainan dari Tottenham makin memburuk di setiap pekannya. Klub asal London ini dari waktu ke waktu semakin turun secara peringkat (klasemen) di Liga Inggris.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x