Hujan Gol Everton vs Tottenham di FA Cup, Mourinho Resah, Ancelotti Minum Kopi

- 11 Februari 2021, 07:39 WIB
Pelatih Everton Carlo Ancelotti (kiri) santai minum kopi, sedangkan pelatih Tottenham Hotspur Mourinho terlihat btegangbsaat pertandingan FA Cup, Kamis, 11 Februari 2021.*
Pelatih Everton Carlo Ancelotti (kiri) santai minum kopi, sedangkan pelatih Tottenham Hotspur Mourinho terlihat btegangbsaat pertandingan FA Cup, Kamis, 11 Februari 2021.* /

JURNAL SOREANG– Hujan gol terjadi di laga Everton vs Tottenham. Selain disuguhkan pertandingan yang menarik, reaksi dari kedua pelatih menjadi sesuatu yang menarik perhatian.

Pelatih Everton, Carlo Ancelotti dengan santai meniup gelasnya. Tampak seperti kopi, namun dikutip dari situs Everton, ternyata itu adalah teh panas.

Sementara pelatih Tottenham, Jose Mourinho terlihat sangat serius di sepanjang laga. Hal ini disebabkan Piala FA adalah peluang Mourinho satu-satunya. Di Liga Inggris, Tottenham terdampar di posisi delapan klasemen sementara.

Baca Juga: Drama 6 Gol, Calvert-Lewin Gagalkan Kemenangan MU, Ini 5 Fakta di Balik Laga Manchester United vs Everton

Reaksi santai Ancelotti terjadi setelah gol dari Bernard. Pemain tersebut masuk menggantikan Alex Iwobi di menit ke-70. Bernard mencetak gol penutup kemenangan bagi Everton di babak perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-97.

Reaksi tersebut berbanding terbalik dengan sorak sorai staff pelatih, dan pemain Everton yang ada di bangku cadangan. Semuanya bergembira menyambut gol dari Bernard, kecuali Don Carlo.

Ancelotti memang sudah merasakan asam garam dunia kepelatihan. Pengalamannya berada di momen-momen krusial sudah tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga: 4 Fakta di Balik Kemenangan Chelsea Kontra Tottenham Hotspur, Penalti Jorginho Hingga Clean Sheet Tuchel

Akan tetapi, cuaca Eropa terutama di Inggris yang sedang dingin-dinginnya, juga bisa menjadi penyebab dari reaksi Ancelotti tersebut. Suhu dingin di sana mencapai minus 5 derajat Celcius.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x