Link Nonton Live Streaming Inggris vs Denmark UEFA Nations League 2020-2021

14 Oktober 2020, 21:42 WIB
Inggris vs Denmar /

JURNAL SOREANG - Kemenangan 2-1 atas pesaing terberat Belgia 11 Oktober 2020 lalu, membuat langkah Inggris di Grup 2 Liga A UEFA Nations League 2020-2021 semakin meyakinkan. Dengan 7 poin, The Three Lions menduduki puncak klasemen sementara meski hanya terpaut 1 poin dari Belgia.

Menjamu Denmark di Stadion Wembley, Kamis 15 Oktober 2020 dinihari WIB, adalah kesempatan tim asuhan Gareth Southgate untuk memperlebar jarak dengan Belgia. Bahkan jika Islandia mampu menghadang laju Belgia, tentunya jalan Inggris menuju semifinal semakin lebar.

Striker andalan mereka Harry Kane memang diprediksi bakal absen dalam laga ini. Soalnya ia mengalami cedera beberapa hari lalu.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming: Portugal vs Swedia UEFA Nations League 2020-2021, Ronaldo Absen

Meskipun demikian, hal itu sepertinya tidak akan berpengaruh banyak terhadap penampilan Inggris. Apalagi Kane sendiri memang hanya bermain sebagai pengganti saat Inggris mengalahkan Belgia.

Di lini depan, The Three Lions masih punya sejumlah nama yang haus gol. Sebut saja Dominic Calvert-Lewin yang saat ini memuncaki daftar top skorer Liga Premier.

Belum lagi Marcus Rashford dan Jamie Vardy yang juga tak kalah tajam. Selain itu kekuatan Inggris saat ini merata di semua lini.

Baca Juga: Masuk Sekolah Ini Dilarang Bawa Minuman dalam BotolBaca Juga: Masuk Sekolah Ini Dilarang Bawa Minuman dalam Botol

Gareth sendiri mengaku sudah belajar dari laga terakhir melawan Belgia. "Ketika semua pemain berada dalam tekanan, masih ada satu pemain yang menenangkan situasi," ujarnya seperti dikutip EUFA.

Meskipun demikian Gareth mengakui jika Grup 2 merupakan grup yang berat. Oleh karena itu ia sulit menebak seperti apa pertandingan yang akan dihadapi.

Menurut Gareth, semua tim memiliki kekuatan yang tak bisa disepelekan. Namun ia melansir bahwa strategi rotasi yang dijalankan, mampu membuat penampilan Inggris konsisten sejauh ini.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming dan Preview Kroasia vs Perancis UEFA Nations League 2020-2021

Namun Denmark juga bukan lawan sembarangan. Mereka tak terkalahkan sejak dua laga terakhir.

Terlebih pada 12 Oktober 2020 lalu, Denmark sukses melumat Islandia dengan skor telah 3-0. Belum lagi di pertemuan terakhir dengan Inggris, mereka mampu menahan Tim Tiga Singa itu.

"Waktu itu pertandingan sangat ketat seperti sebuah laga pra musim. Jadi kali ini pasti pasti ada perbedaan dan lebih dinamis. Saya kira pertandingan ini akan menunjukan permainan terbuka dari kedua tim," kata pelatih Denmark Kasper Hjulmand.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming dan Preview Kroasia vs Perancis UEFA Nations League 2020-2021Melihat statistik pertemuan kedua tim, Inggris tercatat lebih dominan dengan 13 kemenangan dalam 22 laga. Sedangkan Denmark hanya 4 kali menang dan sisanya 5 kali draw.

Untuk menonton Pertandingan Inggris vs Denmark secara Live Streaming, Kamis 15 Oktober 2020 pukul 01.45 WIB, Klik Link Ini. (catatan: link ini hanya merupakan informasi bagi pembaca. Alamat link, waktu tayang dan syarat menonton, bisa berubah kapan saja sesuai kebijakan stasiun penyiaran)***

Editor: Handri

Sumber: UEFA Mola TV

Tags

Terkini

Terpopuler