Profil dan Biodata Lukas Enembe Mantan Gubernur Papua Terpidana Kasus Korupsi yang Meninggal Dunia

- 26 Desember 2023, 14:51 WIB
Profil dan Biodata Lukas Enembe Mantan Gubernur Papua Terpidana Kasus Korupsi yang Meninggal Dunia
Profil dan Biodata Lukas Enembe Mantan Gubernur Papua Terpidana Kasus Korupsi yang Meninggal Dunia /@lukas_enembe_real

JURNAL SOREANG - Inilah profil dan biodata Lukas Enembe, mantan Gubernur Papua terpidana kasus korupsi yang meninggal dunia.

Lukas Enembe dinyatakan meninggal dunia pada hari ini, Selasa 26 Desember 2023 di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.

Menurut Kepala RSPAD, Lukas Enembe wafat hari ini pada pukul 10.45 WIB pagi tadi.

Baca Juga: Kabar Duka, Lukas Enembe Mantan Gubernur Papua Meninggal Dunia, Ini Profil Singkatnya

Lukas Enembe dinyatakan sebagai terpidana kasus korupsi suap dan gratifikasi hingga membuat dirinya divonis pidana penjara 10 tahun.

Selain itu, mantan Gubernur Papua itu juga didenda Rp 1 miliar subsider pidana kurungan 4 bulan dan harus bayar uang pengganti Rp 47,8 miliar.

Sebelumnya, Lukas Enembe diketahui menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto dan hari ini ia dinyatakan meninggal dunia.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 27 Desember 2023! Virgo, Cancer, dan Leo Ekspresikan Diri dengan Tulus dan Jujur

Mengenal Lukas Enembe, inilah profil dan biodata mantan Gubernur Papua yang meninggal dunia.

PROFIL DAN BIODATA LUKAS ENEMBE MANTAN GUBERNUR PAPUA

Nama: Lukas Enembe, S.IP., M.H

Tempat tanggal lahir: Mamait, 27 Juli 1967

Agama: Kristen protestan

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 27 Desember 2023! Capricorn, Aquarius, Pisces Pisahkan Kehidupan Pribadi dan Profesional

RIWAYAT PENDIDIKAN

- SD YPPGI Mamait 1980

- SMP Negeri 1 Setani Jayapura 1983

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 27 Desember 2023! Libra, Scorpio, dan Sagitarius Upayakan Percakapan Natural dan Santai

- SMA Negeri 3 Sentani Jayapura 1986

- Strategi Ilmu Sosial dan Politik FISIP Universitas Sam Ratulangi Manado 1995

- The Christian Leadership & Second Linguistic in Comerstone College Australia 2001

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 27 Desember 2023! Aries, Gemini, dan Taurus Nilai Hubungan Secara Objektif

RIWAYAT KARIR

- CPNS Kantor SOSPOL Kabupaten Merauke 1996 - 1997

- PNS Kantor SOSPOL Kabupaten Merauke 1997 - sekarang

- Izin belajar di Australia 1998 - 2001

Baca Juga: Kemendikbudristek Rayakan Prestasi dan Kerja Sama Pendidikan Vokasi Nonformal, Begini Caranya

- Wakil Bupati Kabupaten Puncak Jaya 2005 - 2011

- Calon Gubernur Provinsi Papua 2005 - 2011

- Bupati Kabupaten Puncak Jaya 2007 - 2012

- Gubernur Provinsi Papua 2013 - 2023

Baca Juga: Integrasi Dua Aplikasi Ini Ternyata Mampu Sederhanakan Laporan dan Tingkatkan Akuntabilitas Sekolah

RIWAYAT ORGANISASI

- Organisasi Kepemudaan di Sulawesi Utara 1988 - 1995

- Ketua Mahasiswa Jayawijaya di Sulawesi Utara 1989 - 1992

- Pengurus SeMA FISIP UNSTRAT Manado

- Koordinator PPM FISIP UNSTRAT anado 1992 - 1994

Baca Juga: Pulihkan Pembelajaran melalui Penguatan Literasi, Berikut Langkah yang Dilakukan Kemendikbudristek

- Penggerak Kegiatan Kel. Tani Pegunungan Tengah 1995 - 1996

- Penasehat beberapa Parpol di Pegunungan Tengah 2001 - 2006

- Ketua Dewan Pembina DPW PDS 2003 - 2006

Baca Juga: Ada di Kabupaten Bandung, 5 Fakta Stasiun Lebakjero, Stasiun Kereta Api Tertinggi di Indonesia Setelah Nagreg

- Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Papua 2006 - 2011

- Ketua Asosiasi Bupati Pegunungan Tengah Ppua 2010 - 2011

- Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Papua 2011 - 2016

Baca Juga: Teknik Terkutuk Tsukumo Yuki Jujutsu Kaisen

Itulah profil dan biodata lengkap Lukas Enembe mantan Gubernur Papua yang dinyatakan meninggal dunia pada hari ini.

Sementara itu, menurut tim hukum Lukas Enembe, jenazah mantan Gubernur Papua sekaligus terpidana kasus korupsi itu akan dibawa ke Jayapura pada besok, Rabu 27 Desember 2023.***

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: Papua.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x