Profesor Asal Ciamis Ini Kini Jadi Guru Besar di Universitas Malaysia, Ini Pernyataan Soal Kondisi Islam

- 18 November 2023, 10:27 WIB
Prof. Sohirin Sholihin dari Universitas Muhammadiyah Malaysia (kanan) saat hadir di seminar internasional PP Persis
Prof. Sohirin Sholihin dari Universitas Muhammadiyah Malaysia (kanan) saat hadir di seminar internasional PP Persis /Sarnapi /JURNAL SOREANG

JURNAL SOREANG- Prof. Sohirin Sholihin dari Universitas Muhammadiyah Malaysia menyatakan, meski berada di bawah Universitas Muhammadiyah Malaysia, namun dirinya berasal dan besar dari pemikiran Persis khususnya M. Natsir.

Sohirin meyakini Islam adalah agama damai dan menjadi  solusi terhadap berbagai masalah yang saat ini berkembang dan di masa depan.

Hal itu ditegaskan Sohirin yang aslinya dari Ciamis dalam seminar internasional yang digelar Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) di Hotel Grand Pasundan Kota Bandung, Sabtu 18 November 2023.

 Acara ini sebagai upaya PP Persis berusaha merespon perkembangan aktual khususnya masalah keagamaan dan kemasyarakatan di usianya yang ke-100 tahun.

Acara dihadiri Ketua Umum PP Persis KH. Jeje Zaenudin, Wakil Ketua PP Persis Prof. H. Atip Latipul Hayat,PhD, dan ratusan pengurus Persis dari pusat sampai wilayah dan kabupaten/kota.

Seminar internasional menghadirkan pembicara Prof. Sohirin Sholihin (Universitas Muhammadiyah Malaysia), Yudi Latief (intelektual Muslim), M. Almarakeby (director of center for Islam and Global Challenge).

Baca Juga: Meski Tak Ada Tradisi HUT atau Milad, tapi di Usia 100 Tahun Ini PP Persis Gelar Gelar Acara Ini

Lebih jauh Sobirin menyatakan, tokoh dunia sekelas Napoleon Bonaparte juga pernah memprediksi Islam akan menguasai dunia suatu saat nanti.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x