PLN Tetapkan Tarif Listrik Tetap untuk 13 Golongan Pelanggan Nonsubsidi, Selengkapnya Cek Disini

- 19 September 2023, 15:30 WIB
PLN Tetapkan Tarif Listrik Tetap untuk 13 Golongan Pelanggan Nonsubsidi, Selengkapnya Cek Disini
PLN Tetapkan Tarif Listrik Tetap untuk 13 Golongan Pelanggan Nonsubsidi, Selengkapnya Cek Disini /

JURNAL SOREANG - PT PLN (Persero) telah mengumumkan keputusan untuk menjalankan kebijakan pemerintah terkait tarif tenaga listrik untuk triwulan-IV atau periode Oktober-Desember 2023. Bagi 13 golongan pelanggan nonsubsidi, tarif listrik akan tetap atau tidak mengalami kenaikan.

Dalam keterangan tertulisnya, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyampaikan komitmen perusahaan untuk menyediakan pasokan listrik yang handal bagi masyarakat, sektor bisnis, dan industri yang sedang berkembang di Indonesia. 

"Kehadiran listrik sangat penting bagi pergerakan roda ekonomi. Kami terus memastikan pelanggan dapat terus memperoleh listrik yang handal dan berkualitas," kata Darmawan.

Baca Juga: Kanada Usir Diplomat India Terkait Pembunuhan Pimpinan Sikh di Vancouver

Sebelumnya, Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jisman P. Hutajulu, menjelaskan bahwa pemerintah berkomitmen untuk menjaga daya beli masyarakat serta daya saing sektor bisnis dan industri. 

Meskipun berdasarkan perhitungan parameter ekonomi makro, tarif listrik seharusnya mengalami penyesuaian untuk triwulan-IV 2023.

Namun, demi menjaga daya beli masyarakat dan daya saing industri saat ini, pemerintah memutuskan untuk tidak melakukan perubahan atau kenaikan tarif tenaga listrik pada triwulan tersebut. 

Baca Juga: Menjelang Pemilu 2024, Cek DCS Caleg DPRD Sumatera Utara 1 Resmi Data KPU, Ada Siapa Saja Ya?

Tarif listrik untuk 25 golongan pelanggan yang mendapatkan subsidi juga tidak mengalami kenaikan.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x