Begini Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 17 Agustusan, Bisa Jadi Inspirasi untuk HUT RI ke 78, Simak!

- 31 Juli 2023, 19:53 WIB
Ilustrasi, Begini Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 17 Agustusan, Bisa Jadi Inspirasi untuk HUT RI ke 78, Simak!
Ilustrasi, Begini Contoh Sambutan Ketua Panitia Acara 17 Agustusan, Bisa Jadi Inspirasi untuk HUT RI ke 78, Simak! /Pixabay.com/mohamed_hassan

JURNAL SOREANG - Begini contoh sambutan ketua panitia acara 17 Agustusan.

Bisa jadi inspirais untuk sambutan di acara HUT RI ke 78 pada 17 Agustus 2023 mendatang.

Silakan simak contoh sambutan ketua panitia acara 17 Agustusan di bawah ini yang sudah dirangkum JurnalSoreang dari kanal YouTube Bisa Karena Biasa.

Baca Juga: Bejo Ora Lumrah! Pemilik Weton ini Bisa Jadi Orang Kaya Karena Rezeki Melimpah di Bulan Agustus 2023

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Alhamdulilah wassolaatu wassalamu ala rasulillah waala alihi wasahbihi waman walah amma ba’du.

Yang terhormat ketua RW (sebutkan namanya).

Yang terhormat ketua RT (sebutkan namanya).

Serta semua warga RW (sebutkan nama RW) yang berbahagia.

Baca Juga: Acara Parpol Berujung Kekerasan dan Intimidasi Terhadap Wartawan, Polisi Dalami Dua Laporan

Marilah kita bersyukur kehadirat Allah Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat serta karunia-nya, kita dapat diberikan kesempatan dan kesehatan sehinggadapat hadir pada hari ini (sebutkan) dalam acara peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78.

Sholawat dan salam tidak lupa kita sampaikan pula kepada Nabi Muhammad, serta keluarganya dan sahabatnya hingga akhir zaman.

Izinkan saya selaku ketua panitia 17 Agustus 2023 menyampaikan beberapa hal, yang pertama kami ucapkan terima kasih kepada semua panitia yang telah bekerja sama untuk menyukseskan acara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Juga: Cek Jadwal Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Agustus 2023, Kapan Saja Ya?

Saya mewakili para panitia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat yang telah berpartisipasi dalam memeriahkan serangkaian acara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ini.

Harapan kami, semoga dengan adanya beberapa acara ini bisa semakin erat dalam silaturahmi dan memperkuat persatuan setiap warga RW (sebutkan nama RW) kedepannya.

Baca Juga: Merdeka! 2 Weton Diprediksi Bulan Agustus 2023 Akan bisa jadi Kaya Mendadak, Karena Rezeki Melimpah

Demikian sambutan yang bisa saya sampaikan pada acara peringatan HUT RI ke 78 tahun 2023 ini.

Kami mohon maaf apabila ada kata-kata yang kurang berkenan di hati warga RW (sebutkan nama RW) dan terima kasih atas perhatiannya.

Akhir kata, saya ucapkan terima kasih wassalamualaikum warohmatullohi wabarokatu.

Nah, itulah contoh sambutan dari ketua panitia untuk membuka acara 17 Agustusan nanti.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah