Pandawara Bersihkan Bendungan Bugel, Kang DS Siap Turun Bersama Jajaran Pemkab

- 26 Juli 2023, 14:29 WIB
Kolaborasi jajaran pemerintahan dengan Pandawara Group untuk membersihkan sampah di Bendungan Bugel, Cileunyi. / instagram @pandawaragroup
Kolaborasi jajaran pemerintahan dengan Pandawara Group untuk membersihkan sampah di Bendungan Bugel, Cileunyi. / instagram @pandawaragroup /

JURNAL SOREANG - Aksi influencer peduli lingkungan Pandawara Group kembali menyita perhatian, kali ini mereka bersama para volunteer turun ke Sungai Bendungan Bugel, di Jalan Sukarame, Cimekar, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Rabu 26 Juli 2023.

Sejak persiapan beberapa hari lalu, Pandawara telah mengunggah situasi tumpukan sampah di lokasi pembersihan, melalui akun @pandawaragroup dapat dilihat oleh netizen betapa parahnya kondisi sungai, yang bahkan tumpukan sampah tersebut dapat dijadikan pijakan.

"Bukan sungai terkotor, bukan tempat terkotor tapi ini bisa mencoreng nama baik Bandung Raya." Ujar salah seorang anggota Pandawara dalam video yang diunggah untuk mengajak partisipasi masyarakat.

Baca Juga: Sariawan Bikin Terganggu? Kalian Bisa Coba 5 Cara Mengobati Sariawan Ini dengan Mudah

Video tersebut kemudian ditanggapi langsung oleh Bupati Bandung, HM. Dadang Supriatna, atau yang akrab disapa Kang DS.

Kang DS mengungkapkan, akan ikut bekerja bakti bersama Pandawara Group untuk membersihkan sampah di Bendungan Bugel.

"Dalam rangka Hari Sungai Nasional, warga Kabupaten Bandung hayu urang sasarengan hadir dan berpartisipasi aktif dalam gerakan ini." Ajak Kang DS kepada warga Kabupaten Bandung dalam unggahan instagram @dadangsupriatna.

Ajakan tersebut dibuktikan Kang DS dengan kehadirannya di Bendungan Bugel, bersama dengan jajaran Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS), Pasukan Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Satuan tugas lainnya yang turut membantu.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram @pandawaragroup


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x