Jangan Andalkan Ormas, Begini Tips Mengamankan Ruko Agar Tidak Kemalingan

- 23 Juli 2023, 15:55 WIB
Ilustrasi, maling yang membobol ruko Kaja Mata tertangkap CCTV
Ilustrasi, maling yang membobol ruko Kaja Mata tertangkap CCTV /Twitter

JURNAL SOREANG - Beberapa waktu lalu viral sebuah cuitan akun Twitter Rafiu Wibi @rafiuwibi yang merupakan korban sekaligus pemilik usaha optik KajaMata yang digondol maling pada 22 Juli 2023 sekitar pukul 04:40 WIB.

Usaha optik yang baru berjalan dua bulan ini mengalami kerugian hingga Rp150 juta karena hampir semua isi di KajaMata diambil semua oleh dua orang maling yang membawa mobil Grandmax.

Menurut pengakuan Rafiu Wibi, ia sempat membayar uang senilai ratusan ribu Rupiah per bulan kepada salah satu ormas yang bertugas mengamankan rukonya.

Baca Juga: Festival Tari Jaipongan Hajat: 60 Sanggar se-Jawa Barat Berkumpul di Soreang Bandung

Dengan adanya kejadian ini, Rafiu Wibi mengatakan tidak bisa berharap banyak ke ormas tersebut.

Dalam penuturannya, mereka yang diduga maling profesional ini bisa membobol dua gembok dan pintu kaca dalam hitungan menit.

Kabar terakhir mengatakan bahwa pihak KajaMata sudah membuat laporan ke Polsek Pamulang.

Laporan sudah diterima oleh pihak Polsek Pamulang per 22 Juli 2023 pukul 18.00 WIB. Bagaimana mensiasati agar ruko tidak kebobolan oleh maling?

Baca Juga: Tes IQ : Pindahkan 1 Batang Korek Api untuk bisa Membalikkan Posisi Keledai pada Gambar

Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube Baba Workshop yang diupload pada 9 Februari 2020.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Twiter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x