Tanggapi Kasus Penipuan Tiket Konser Coldplay, Wapres Sarankan Dua Hal Ini

- 24 Mei 2023, 14:10 WIB
Wakil Presiden (Wapres) Indonesia, KH. Ma’ruf Amin.
Wakil Presiden (Wapres) Indonesia, KH. Ma’ruf Amin. /Tangkap layar Instagram @kyai_marufamin/

JURNAL SOREANG - Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin buka suara terkait kasus penipuan tiket konser band asal Inggris, Coldplay, yang menimpa puluhan orang.

Guna mencegah hal itu terjadi lagi di kemudian hari, Wapres memberikan dua saran yang ditujukan bagi masyarakat dan pihak berwenang.

Pertama, ia mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam melakukan transaksi digital ketika membeli tiket Coldplay.

Baca Juga: Minta Mario Dandy dan Shane Segera Disidang, Kuasa Hukum David: Cegah Asumsi Liar Publik

Kewaspadaan ini, tambah Wapres, tidak hanya untuk tiket konser Coldplay saja, tapi juga berlaku untuk seluruh pembelian melalui transaksi digital.

"Mengenai tiket Coldplay, saya kira bukan hanya soal Coldplay tapi semua saja, supaya masyarakat berhati-hati untuk tidak mudah tertipu," ujar Wapres dalam keterangannya, Selasa 23 Mei 2023.

Wapres menilai, transaksi keuangan secara digital berpotensi menimbulkan penipuan yang dilakukan oleh oknum tak bertanggungjawab.

Baca Juga: Monev Askab PSSI Kabupaten Bandung, Berikut Harapan Ketua dan Bidang Organisasi KONI untuk Cabor Sepakbola

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x