Ibunda Aditya Hasibuan Protes pada Pemilik Akun yang Viralkan Kasus Anaknya, Yety Kurniati: Apa Maksudnya?

- 28 April 2023, 13:42 WIB
Polda Sumatera Utara (Sumut) menahan dan menetapkan AH dalam kasus dugaan penganiayaan terhadap Mahasiswa yang bernama Ken Admiral.
Polda Sumatera Utara (Sumut) menahan dan menetapkan AH dalam kasus dugaan penganiayaan terhadap Mahasiswa yang bernama Ken Admiral. /Instagram /

JURNAL SOREANG - Kasus penganiayaan kepada  Mahasiswa yang dilakukan anak perwira polisi Aditya Hasibuan (AH) memunculkan fakta baru.

Kali ini datang dari ibu pelaku (AH) yang diketahui sang ibu itu bernama Yety Kurniati.

Yety Kurniati menjadi sorotan publik pasca dirinya menghadiri wawabcara di stasiun televisi, pada Rabu, 26 April 2023 WIB.

Dirinya ditanya soal kasus yang melibatkan anaknya itu, menurut Yety, pihaknya tidak intervensi ya sesuai dengan alurnya saja. Hanya saja dirinya mempertanyakan akun Twitter mazzini_gsp?

 

"Itu akun mazzini_gsp ada sangkut pautnya apa?, Ada kepentingannya apa? sampe Viralkan Anak saya, terus sebutin namanya," kata Yety.

Menanggapi hal ini, mazzini_gsp langsung menjawab pertanyaan sang ibu Aditya Hasibuan (AH). Melalui akun Twitter pribadinya@mazzini_gsp.

"Menjawab pertanyaan ibunya Aditya soal kepentingan saya apa memviralkan kasus yg menimpa anak & suaminya: Gak ada kepentingan apapun, cuma sekedar bantu doang atas dasar permintaan tolong kakak korban ke saya via DM kemarin siang. Dia dapat saran dari netizen TikTok hubungi saya," tulis @mazzini_gsp.

Lebih lanjut dia menjelaskan, Murni cuma bantuin doang, saya kenal secara personal pun gak dengan keluarga korban.

Baca Juga: Polda Sumatera Utara Menahan dan Tetapkan Anak Perwira Polri Sebagai Tersangka Dugaan Penganiayaan Mahasiswa

Wajar ketika ditanya ke ibunya korban, beliau pun gak kenal saya, ya karena memang kami ketemu aja gak pernah.

"Kalau ditanya kok narasinya menyebut anak dia pelaku. Ya tentu sangat aneh pertanyaan itu ya, di video kan jelas itu yg mukul dan nendang Ken ya Aditya. Mau saya sebut siapa emangnya? Di video-nya jelas anak ibu kok," sambungnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial  Google News Jurnal Soreang ,  FB Page Jurnal Soreang ,  Youtube Jurnal

 

Editor: Sarnapi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah