Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Takziah ke Rumah Duka Almarhumah Koesni Harningsih, Berikut Tempat Pemakamannya

- 12 Maret 2023, 17:10 WIB
Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertakziah ke rumah duka almarhumah Koesni Harningsih di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu, 12 Maret 2023.
Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertakziah ke rumah duka almarhumah Koesni Harningsih di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu, 12 Maret 2023. /Kris/biro pers setpres/

JURNAL SOREANG- Inna lillaahi wainna ilaihi Raji'un. Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertakziah ke rumah duka almarhumah Koesni Harningsih di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu, 12 Maret 2023.

Almarhumah Koesni Harningsih merupakan istri dari Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana tiba pukul 11.45 WIB di rumah duka dan disambut oleh kedua putra putri dari almarhumah.

Saat memasuki rumah duka, Presiden dan Ibu Iriana bertemu dengan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko untuk berbincang-bincang dan mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kesabaran.

 Presiden juga melakukan shalat jenazah bersama pelayat lainnya untuk  almarhumah Koesni Harningsih dan berdoa agar almarhumah diterima di sisi Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.

Sekitar pukul 12.40 WIB, Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana melepas keberangkatan jenazah almarhumah Koesni Harningsih menuju tempat pemakaman di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bahagia Ciledug, Kota Tangerang Selatan.

Untuk diketahui, almarhumah Koesni Harningsih meninggal dunia pada hari Minggu, 12 Maret 2023, pukul 04.49 WIB di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.***

Ikuti dan share di media sosial  Google News Jurnal Soreang ,  FB Page Jurnal Soreang,  YouTube Jurnal Soreang ,  Instagram @jurnal.soreang  dan  TikTok @jurnalsoreang

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x