Harus Tahu! Berikut Ini Merupakan Syarat Syarat untuk Menjadi TKI ke Brunei Darussalam

- 12 Juli 2022, 20:27 WIB
Wajib Tau! Berikut Ini Merupakan Syarat untuk Menjadi TKI Brunei Darussalam
Wajib Tau! Berikut Ini Merupakan Syarat untuk Menjadi TKI Brunei Darussalam /

JURNAL SOREANG - Banyak orang di Indonesia yang ingin bekerja di luar negeri untuk menjadi TKI, salah satu negara tujuannya adalah Brunei Darussalam.

Namun sebelum bekerja menjadi TKI di Brunei Darussalam harus mengetahui syarat-syaratnya.

Melalui kanal Youtube Raden Sasongko Brunei, membagikan apa yang menjadi syarat menjadi seorang TKI ke Brunei Darussalam.

Baca Juga: NAIK HAJI 2022: Jemaah Haji Kirim Oleh-Oleh Via Kargo ke Indonesia Butuh 2 Bulan, ini Alasannya

Untuk menjadi TKI Brunei Darussalam yang pertama harus cek kesehatan, kesehatan yang dimiliki haruslah sehat dan fit agar bisa lolos ke Brunei Darussalam.

Jika cek kesehatan sudah dinyatakan lolos, tahap selanjutnya adalah membuat paspor, karena paspor merupakan hal yang wajib jika kita berpergian keluar negeri sebagai identitas.

Yang selanjutnya harus memiliki ktp atau kartu keluarga. Jika lelaki dan bekerja sebagai supir pribadi maka harus memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

Baca Juga: LIGA INGGRIS: Jadi Korban Antonio Conte, Bintang Tottenham Hotspur Son Heung-min dan Harry Kane Muntah-Muntah

Dan juga harus memiliki akta kelahiran, juga menyertakan surat izin dari keluarga, jika sudah menikah maka harus memiliki surat ijin dari pasangan masing-masing.

Sementara bagi yang belum menikah harus ada surat izin dari orang tua yang sudah ditandatangani.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x