Arus Mudik Lebaran Idul Fitri Dari Timur Cukup Tinggi, Polri Tutup GT Cikampek Arah Tol Dalam Kota dan Priok

- 6 Mei 2022, 15:11 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo saat memberikan keterangan pers
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo saat memberikan keterangan pers /PMJ News

JURNAL SOREANG - H+3 lebaran idul fitri tahun 2022, volume kendaraan dari arah timur melalui Tol Cikampek dilakukan penutupan.

Langkah penutupan lajur kendaraan tersebut dilakukan Polda Metro Jaya dari Tol Dalam Kota dan Tol Priok yang akan menuju arah timur melalui Tol Cikampek. 

Penutupan lajur kendaraan yang dilakukan petugas di lapangan tersebut, dimulai pada pukul 10.45 WIB.

Baca Juga: 10 Kiper Wonderkid Jadi Sorotan Manajer Sepak Bola, Dihargai hingga Lebih dari Rp1 Triliun

"Iya benar, pukul 10.45 WIB Tol Cikampek ditutup dari arah Tol Dalam Kota dan Tol Priok. Penutupan akan dilakukan di Cawang," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Jumat 6 Mei 2022.

Dijelaskannya, penutupan lajur kendaraan menuju Tol Cikampek ini dilakukan dengan tujuan untuk mengurangi arus kendaraan ke arah timur yang masih tinggi.

"Penutupan dilakukan untuk mengurangi arus ke arah timur yang masih cukup tinggi," terangnya.

Baca Juga: Wow! Berikut 5 Kiper Terbaik Dunia yang Ditaklukkan Lionel Messi

Sambodo menambahkan, adapun akses ke arah timur melalui Tol Jakarta-Cikampek (Japek) ini masih dibuka.

Namun, lanjutnya, lajur yang masih dibuka ini bisa dilalui hanya oleh kendaraan dari Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR).

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x