Kebakaran Gardu Induk PLN di Kebon Jeruk Diselidiki, Polisi: Penyebab Kebakaran butuh Investigasi Khusus

- 7 Oktober 2021, 23:43 WIB
Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya/ pmj news
Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya/ pmj news /

JURNAL SOREANG - Jajaran Kepolisian masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran gardu PLN di Jalan Gili Sampeng, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Kamis 7 Oktober 2021.

Kapolsek Kebon Jeruk, Kompol Slamet Riyadi menyebut dibutuhkan investigasi khusus untuk menentukan sebab kebakaran lantaran objek yang terbakar berkaitan dengan listrik.

"Penyebabnya masih dalam investigasi karena ini kan trafo ya, terkait dengan listrik. Peristiwa ini juga menyebabkan gangguan supplai listrik ke beberapa wilayah di Jakarta Barat," ungkap Slamet dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Kamis 7 Oktober 2021.

Baca Juga: Berkas Kebakaran Lapas Tangerang Segera Dilimpahkan, Polisi: Tersangka Dijerat Pasal Kelalaian dan Kealpaan

Slamet menyebutkan, diketahui, sebanyak 3.000 rumah terdampak akibat kebakaran gardu PLN tersebut.

"Sekitar 3.000-an ke atas yang terdampak (mati listrik), karena di rumah kan rata-rata menggunakan daya sebesar 1.300 watt," terangnya.

Slamet menambahkan, dalam insiden ini, tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam peristiwa tersebut. 

Baca Juga: Edisi Jumat 8 Oktober 2021 Kode Redeem FF Free Fire, Ada M1887 Rapper Underworld hingga Mechanical Wings

Sementara untuk total kerugian atas insiden ini, lanjut Slamet, masih dalam proses perhitungan lebih lanjut oleh pihak PLN.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x