Meski Pilpres 2024 Masih Lama tapi Bursa Capres Bermunculan, Fahri Hamzah: Kalau Mau Manggung, Ide Lu Apa?

- 14 Juni 2021, 18:41 WIB
Fahri Hamzah Sentil Capres yang Kecepetan Manggung.
Fahri Hamzah Sentil Capres yang Kecepetan Manggung. /Twitter: @Fahrihamzah/

JURNAL SOREANG – Pemilihan Presiden 2024 memang masih lama, tetapi para calon mulai menampakkan wajahnya.

Terkini, Prabowo Subianto seperti memberi ‘kode’ dan tampil pada sebuah podcast kenamaan di Indonesia milik Deddy Corbuzier di Youtube.

Dalam podcast bertajuk Close The Door itu, Prabowo Subianto dan Deddy Corbuzier berbincang selama hampir satu jam.

Kini, podcast keduanya telah ditonton oleh lebih dari 6,4 juta orang di seluruh Indonesia bahkan dunia.

Baca Juga: Bongkar Cara Firli Bahuri Singkirkan Pegawai KPK, Novel Baswedan: Dia Paksakan TWK dan Hasilnya Disembunyikan

Tak lama setelah podcast antara Deddy dan Prabowo ramai dibicarakan, Fahri Hamzah kemudian mencuit sebuah tulisan mengenai kontestasi Pilpres 2024.

Para capres ini kecepetan manggung badannya... melenggang lenggok di depan netizen yg suka bikin Geer,” tulis Fahri Hamzah, seperti dikutip Jurnal Soreang dari akun Twitter @Fahrihamzah, Senin 14 Juni 2021.

Mantan legislator Republik Indonesia itu mengaku, dirinya tidak bermasalah dengan siapa pun nama yang akan muncul di bursa Capres 2024.

Namun menurut Fahri, seharusnya para pesohor yang muncul di bursa Capres 2024 ini mempunyai ide-ide brilian sebelum tampil menunjukkan wajah dan batang hidungnya ke publik.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Twitter @Fahrihamzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x