Perseteruan Rizal Ramli Vs Jusuf Kalla Makin Memanas, Keduanya Saling Tuding Dipecat

- 13 Juni 2021, 10:28 WIB
Rizal Ramli.
Rizal Ramli. /Antara/Prisca Triferna/

JURNAL SOREANG - Rizal Ramli kian memanas setelah mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan bahwa dirinya menjadi menteri karena Kasihan.

Hal itu di ungkapkan Jusuf Kalla saat di wawancarai di chenel YouTube Karni Ilyas beberapa waktu lalu.

Jusuf Kalla bahkan menyebutkan alasan Rizal Ramli dipecat oleh beberapa presiden yang memimpin Indonesia, mulai dari era Gus Dur, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), hingga Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Tinjau Bandara JB Soedirman Purbalingga, Presiden Jokowi: Terminalnya Belum Selesai

Salah satunya Jusuf Kalla mengatakan jika Rizal Ramli tidak mengerti duduk persoalan pekerjaannya. Selain itu, jika dia sedang marah maka umpatan binatang keluar darinya.

Pernyataan itu langsung di tepis Rizal Ramli dengan cuitan di akun Twitter pribadinya, dengan membongkar jika JK yang dipecat pada era Presiden Gus Dur.

Menurut Rizal Ramli, Jusuf Kalla (JK) dipecat Presiden Gus Dur sebab JK bermain impor beras. Saat itulah jabatan JK sebagai Kepala Bulog digantikan dirinya.

"Yg dipecat Gus Dur itu Jusuf Kala krn main impor beras. Jabatan JK sbg Kepala Bulog digantikan RR, yg setahun naikin untung Bulog Rp5Trilliun," tulis Rizal Ramli dikutip dari akun Twitter miliknya pada Sabtu, 12 Juni 2021.

Baca Juga: Terkait Pungli di Koja, Presiden Jokowi Telepon Kapolri, 24 Orang Diduga Pelaku Diamankan

Yg dipecat Gus Dur itu Jusuf Kala krn main impor beras. Jabatan JK sbg Kepala Bulog digantikan RR, yg setahun naikin untung Bulog Rp5Trilliun.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x