Indonesia Amankan Pasokan 100 Juta Dosis Vaksin Covid-19 dari Novavax dan AstraZeneca

- 31 Desember 2020, 13:46 WIB
Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir (tengah) menandatangani Perjanjian Pembelian dimuka Penyediaan vaksin Covid-19, dari AstraZeneca sebanyak 50 juta dosis
Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir (tengah) menandatangani Perjanjian Pembelian dimuka Penyediaan vaksin Covid-19, dari AstraZeneca sebanyak 50 juta dosis /KPCPEN

JURNAL SOREANG - Indonesia akan mendapat pasokan tambahan 100 juta dosis vaksin dari Novavax dan AstraZeneca.

Hal itu dipastikan setelah Pemerintah Indonesia, melalui Holding BUMN Farmasi PT Indofarma dan Bio Farma (Bio Farma), menandatangani kesepakatan dengan pengembang asal Amerika dan Kanada Novavax dan pengembang vaksin dari Inggris dan Jerman, AstraZeneca, di Bandung, Rabu 30 Desember 2020.

Dalam penandatanganan kerjasama yang disaksikan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Wakil Menteri I BUMN Pahala Mansury itu, Direktur Utama PT Indofarma (Persero) Tbk., Arief Pramuhanto menandatangani perjanjian penambahan pemesanan vaksin Novavax dari 30 juta menjadi 50 juta dosis.

Baca Juga: Akan Ada Sosok Baru Bernama Angga, Berikut Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 31 Desember 2020

Sementara Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir menandatangani perjanjian pembelian vaksin AstraZeneca sebanyak 50 juta dosis.

Perjanjian masing-masing telah ditandatangani di kesempatan terpisah oleh perwakilan Novavax, dan AstraZeneca.

Bio Farma juga akan mendatangkan vaksin tambahan dari Sinovac dan memperkuat kesiapan produksi vaksin COVID-19 dengan sertifikasi Cara Pembuatan Obat yang Baik dari Badan POM.

Baca Juga: Kabupaten Bandung Hanya Ada Tujuh Rumah Sakit, Kota Bandung Sampai 35 Buah.

Selain itu, fasilitas produksi vaksin COVID-19 di Bio Farma mendapat sertifikat Cara Pembuatan Obat yang Baik (CPOB)/Good Manufacturing Practice (GMP) dari Badan POM, yang diserahkan Kepala Badan POM Penny K. Lukito kepada Direktur Utama Bio Farma Honesty Basyir.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: KPCPEN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x