Rekrutmen Bersama BUMN Sudah Dibuka, Ini Syarat, Jadwal, dan Tata Cara Pendaftarannya!

26 Maret 2024, 19:59 WIB
Ilustrasi Rekrutmen Bersama BUMN. /Instagram/@fhci.bumn

JURNAL SOREANG - Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (RBB) 2024 sudah kembali dibuka, memberikan kesempatan bagi para pencari kerja untuk bergabung dengan berbagai perusahaan BUMN.

Pendaftaran untuk program ini dapat dilakukan mulai tanggal 23 Maret hingga 1 April 2024.

Forum Human Capital Indonesia (FHCI) berperan sebagai mitra yang berkolaborasi dengan BUMN untuk memberikan peluang kerja dengan berbagai jenjang pendidikan dari SMA/Sederajat, D3, S1/D4, hingga S2.

Baca Juga: My Siblings Romance, Program Dating Korea yang Libatkan Keluarga

“Yang ditunggu-tunggu tiba juga. 110 BUMN menyediakan 1800+ lowongan pekerjaan, terbuka untuk jenjang SMA/sederajat, D3, S1/D4, dan S2.” tulis akun resmi @FHCI.BUMN pada Sabtu (23/3/24).

Berikut syarat, tata cara, jadwal dan alur pendaftaran yang bisa diperhatikan :

Syarat Pendaftaran

• Warga Negara Indonesia

• Usia maksimal per 23 Maret 2024 mengikuti jenjang pendidikan sebagai berikut:

a. Fresh Gradute

- SMA/SMK : 25 tahun;

- Diploma III : 27 tahun;

- S1/Diploma IV : 30 tahun;

- S2 : 35 tahun;

Baca Juga: Kunjungi Pasar Salakan, Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah, Begini Kesan yang Diperoleh Presiden Jokowi

b. Experience Hire : 45 tahun

• Nilai IPK minimal 3.00 (skala 4.00) untuk D-I/D-IV/S-1 dan minimal 3.25 (skala 4.00) untuk S-2.

• Nilai Rata-rata Ujian Sekolah minimal 75 (skala 100) untuk lulusan SMA/SMK.

• Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.

• Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan masing-masing BUMN.

• Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.

• Dokumen SKCK dari Kepolisian (Jika ada).

• Sertifikasi pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada.

• Rekomendasi Komunitas (berprestasi di Bidang Olahraga/Seni/Digital Creator/Start Up) apabila ada.

 Baca Juga: Inilah 6 Keutaman di Malam Nuzulul Quran

Tata Cara Pendaftaran

• Pelamar melakukan registrasi serta login akun melalui situs web https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

• Pilih menu “Daftar Riwayat Hidup” dan lengkapi Curriculum Vitae sesuai dengan ketentuan yang sudah disediakan.

• Selanjutnya, pilih menu “Lowongan” untuk melihat posisi yang tersedia dan lamar sesuai dengan keinginan.

• Setelah berhasil mengisi posisi yang dilamar, kamu dapat memantau proses lamaran pada menu “Lamaran Saya”.

 Baca Juga: Episode Terakhir Solo Leveling Akan Tayang pada 30 Maret! Siapkan Diri Anda!

Jadwal dan Alur Pendaftaran

• Registrasi Online dan Seleksi Administrasi : 23 Maret - 01 April 2024

• Tes Online 1 : 27 April - 04 Mei 2024

- D-III, D-IV/S-1, S-2: Tes Kompetensi Dasar (TKD), Tes Akhlak dan Wawasan Kebangsaan.

- SMA/Sederajat: Tes Kemampuan Dasar (TKD), dan Wawasan Kebangsaan.

• Pengumuman Tes Online 1 : Mei 2024

• Tes Online 2 : 25 Mei - 27 Mei 2024

- D-III, D-IV/S-1, S-2: Tes Bahasa Inggris dan Learning Agility.

- SMA/Sederajat: Tes Akhlak dan Learning Agility.

• Pengumuman Tes Online 2 : Juni 2024

• Tes Seleksi di BUMN : 11 Juni - 30 Juni 2024

- Tes Kompetensi Bidang (TKB)

- User Interview

- Digital Mindset

- Medical Check-Up (MCU)

• Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN Grup : Juli 2024.

 Baca Juga: UMKM Keripik Liapik Naik Kelas dengan Peran BUMDES, Universitas Widyatama Ikut Peduli Kembangkan UMKM Ini

Dengan dibukanya program RBB 2024, diharapkan para pencari kerja dapat bergabung di berbagai perusahaan BUMN. (Syahri Fadilla)***

Editor: Josa Tambunan

Tags

Terkini

Terpopuler