Resmi! Polda Metro Jaya Limpahkan Kasus Ujaran Kebencian Rocky Gerung ke Bareskrim Polri

8 Agustus 2023, 15:38 WIB
Pengamat Politik Rocky Gerung /@rockygerungunofficial

JURNAL SOREANG - Polda Metro Jaya secara resmi melimpahkan tiga laporan polisi (LP) terkait dugaan ujaran kebencian dengan terlapor Rocky Gerung ke Bareskrim Polri.

Dirreskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan, pelimpahan tersebut dilakukan pada hari Senin 7 Agustus 2023.

"Betul, pukul 10.30 WIB untuk 3 LP yang dibuat SPKT Polda Metro Jaya, resmi sudah dilimpahkan ke Bareskrim Polri," ucap Ade dalam keterangannya, Senin 7 Agustus 2023.

Baca Juga: Puteri Indonesia 2020 Putu Ayu Saraswati Buka Suara Soal Miss Universe Indonesia, Ayu: Mari Kita Bersatu

Selain pelimpahan laporan, tambah Ade, pihaknya juga turut menyertakan materi dari penyelidikan tersebut, yakni berupa bukti elektronik hingga keterangan dari saksi maupun ahli.

"Administrasi penyelidikan, barang bukti dokumen dan dokumen elektronik, dan hasil klarifikasi terhadap para pelapor, hasil klarifikasi terhadap para saksi dan hasil klarifikasi terhadap para ahli, ahli hukum pidana, ITE, bahasa, Hukum Tata Negara, dan sosiologi hukum," beber Ade.

Sebelumnya, ia menekankan bahwa pihaknya sudah melakukan sejumlah langkah dalam pengusutan kasus tersebut.

Baca Juga: Banyak Mitos Soal Tes IQ, tapi Ada Juga Fakta tentang Tes IQ yang Perlu Anda Ketahui!

Termasuk, sambung Ade, dengan memanggil sejumlah saksi dan pelapor untuk dimintai klarifikasi soal laporan terhadap Rocky Gerung tersebut.

Tak hanya itu, penyidik juga sudah memanggil sejumlah ahli untuk berkoordinasi dan klarifikasi, diantaranya ahli bahasa, ITE, sosiologi, dan pidana.

"Sudah ada 6 ahli yang sudah kita lakukan koordinasi dan klarifikasi," tandas Ade.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler