Tim Densus 88 Antiteror Polri Tangkap 53 Terduga Teroris di 11 Provinsi, Berikut Wilayah dan Inisialnya

21 Agustus 2021, 15:32 WIB
Ilustrasi penangkapan Teroris yang kini masih merajalela di Indonesia. /Dok Jakartautaranews.com/

JURNAL SOREANG - Sebanyak 53 terduga teroris dari 11 provinsi di Indonesia ditangkap Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri.

Penangkapan puluhan terduga teroris tersebut dilakukan Densus 88, mulai dari 12 sampai dengan 17 Agustus 2021. 

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Argo Yuwono menyebutkan, puluhan terduga teroris ditangkap dari 11 provinsi berbeda.

Baca Juga: Dalam Satu Pekan, Tim Densus 88 Antiteror Polri Tangkap 53 Terduga Teroris di 11 Provinsi

"Sekitar satu minggu ini, ada 53 orang yang diamankan. Dari 53 orang tersebut berasal dari 11 provinsi di Indonesia," ungkap Argo dalam keterangannya dikutip dari PMJ News, Jumat 20 Agustus 2021.

Argo menjelaskan, penangkapan terduga teroris pertama, di wilayah Sumatera Utara ada 8 orang, Jambi 3 orang, kemudian Lampung ada 7 orang, di Kalimantan Barat 1 orang, Kalimantan Timur 3 orang.

"Di Sumatera Selatan 3 orang, Maluku 1 orang, Banten 6 orang, Jawa Barat 4 orang, Jawa Tengah 11 orang, dan Jawa Timur 6 orang," imbuh Irjen Pol Argo Yuwono.

Berikut para terduga teroris yang telah diamankan Densus 88 Antiteror Polri:

Baca Juga: Selama Tiga Hari, Tim Densus 88 Polri Amankan 48 Terduga Teroris dari Dua Kelompok Berbeda

1. Wilayah Sumatera Utara, terdapat enam tersangka dengan inisial RS, IH, AK, RA, HA, dan DI.

2. Wilayah Jambi, ada tiga tersangka berinisial DW, HF, dan IR. 

3. Wilayah Lampung, dengan tujuh orang tersangka, yaitu AR, SH, IG, SG, FW, JS dan AS. 

4. Wilayah Banten, ada lima tersangka dengan inisial AF, ML, RJ, AS dan MD.

Baca Juga: Pasca Penggeledahan Ruko Oleh Densus 88 di Soreang, Camat: Siskamling dan Perketat Pendataan Pendatang

5. Wilayah Jawa Barat, lima orang tersangka dengan inisial, FS, US, RH, RS, dan HF.

6. Wilayah Jawa Tengah, teroris yang berisinial MM, WM, FA, BB, NP, MD, LS, KT dan DS dan FS.

7. Wilayah Jawa Timur, empat orang tersangka yang ditangkap berinisial FM, ADP, ES, dan AP.

8. Wilayah Sulawesi Selatan, dua orang tersangkanya adalah NS dan HP.

Baca Juga: Kantor Syam Organizer di Soreang Kabupaten Bandung Digeledah Densus 88, Polisi Amankan 1.544 Kotak Amal

9. Wilayah Maluku, Densus 88 menangkap tersangka berinisial TE.

10. WIlayah Kalimatan Barat, tersangka atas nama MD.

11. Wilayah Kalimantan Timur, tiga orang berinisial WS, RW dan SU.***

Editor: Rustandi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler