Horor! Dikelilingi Aura Mistis, Ashram Terbengkalai di Chachoengsao Thailand Ini Miliki Kisah Kelam?

- 11 Agustus 2022, 21:12 WIB
Ilustrasi Horor! Dikelilingi Aura Mistis, Ashram Terbengkalai di Chachoengsao Thailand Ini Miliki Kisah Kelam?
Ilustrasi Horor! Dikelilingi Aura Mistis, Ashram Terbengkalai di Chachoengsao Thailand Ini Miliki Kisah Kelam? /unsplash.com

JURNAL SOREANG - Satu patung yang diletakkan di depan rumah atau bangunan tidak lah menakutkan, namun bagaimana jika ratusan patung yang nampak hidup diletakkan disuatu bangunan? Tentu saja bangunan tersebut akan terlihat horor dan menyeramkan.

Begitu pula patung yang terletak di rumah terbengkalai di Chachoengsao, Thailand yang konon katanya menyimpan aura mistis karena bersentuhan dengan ilmu hitam dan membuatnya terlihat semakin horor.

Seorang yang terkenal dengan ilmu sihirnya diceritakan telah membuat ratusan patung dari berbagai jenis diantaranya patung manusia, anak-anak hingga patung berbentuk makhluk mistis dan tersebar di sekitar Ashram.

Baca Juga: Horor ! Setiap Akan Hubungan Intim Wajah Istrinya Berubah Menjadi Nenek-nenek, Ko Bisa ? Simak Kisah Angjalika

Menurut kabar yang beredar, orang tersebut melakukan upacara untuk membuat patung, dan memakai bahan dari barang tidak wajar seperti abu, tulang, dan rambut manusia yang dicampur dengan bahan pembuat patung yang membuat patung tersebut terlihat lebih horor dan aura magisnya sangat kental.

Setelah kematian pembuat patung tersebut, Ashram dibiarkan tidak terawat dan ditumbuhi pohon serta tumbuhan yang lebat.

Selain itu, banyak juga patung yang rusak dan patah, namun banyak yang percaya masih banyak kekuatan aneh nan gelap yang menyelimuti Ashram yang membuat tempat tersebut semakin horor.

Baca Juga: Menarik Perhatian Pecinta Film Horor! Berikut Sinopsis Pengabdi Setan 2 Communion dan Jadwal Tayang di Bioskop

Penduduk setempat disekitar Ashram Chachoengsao, Thailand mengetahui, bahwa tidak dianjurkan untuk memasuki Ashram setelah matahari terbenam.

Halaman:

Editor: Suci Anjani Sukmadewi

Sumber: thailand.tripcanvas.co


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x