Waduh! Hiu Putih Kabur Saat Liat Paus Orca, Ternyata Ini Alasannya

29 November 2021, 18:01 WIB
Kolase foto hiu putih dan paus orca predator yang paling di takuti di lautan instagram.com/@undersevenseascommunity instagram.com/@modestwhale /

JURNAL SOREANG – Hiu Putih memang predator lautan yang ditakuti, namun sayang ia bukanlah tandingan dari paus orca yang merupakan predator di puncak nomor satu di lautan.

Hiu putih besar sangat menghindari kumpulan para paus orca jika tidak ingin mati mengenaskan.

Seperti di perairan Cape Town, ratusan hiu putih besar tiba-tiba hilang di area tersebut akibat kedatangan kawanan orca.

Baca Juga: 6 Hal Aneh Tidak Pernah Dilakukan Ratu Elizabeth II, tetapi bagi Masyarakat Indonesia Hal Lumrah Dilakukan

Ada beberapa faktor yang membuat paus orca menjadi yang terkuat di lautan sehingga disegani oleh kawanan hiu di laut.

Berikut ini beberapa faktor yang membuat paus orca ditakuti oleh para hiu:

1. Perbandingan Ukuran

Hiu putih berukuran 6 meter dengan berat 1 ton, sedangkan paus orca berukuran 9,8 meter dengan berat hingga 6 ton.

Baca Juga: Tak Hanya Soal Perselingkuhan, Inilah Deretan Fakta Serial Layangan Putus Tayang di We Tv

2. Kekuatan Gigitan

Kekuatan gigitan hiu putih hanya sekitar 4.000 psi saja, sedangkan kekuatan gigitan paus orca 19.000 psi atau hampir 5 kali dari kekuatan hiu.

3. Kehidupan

Paus orca sendiri merupakan makhluk sosial dalam sebuah kelompok besar yang tiap kelompok dipimpin oleh satu alpha.

Para kawanan paus orca yang sudah tua akan melindungi para paus orca muda, tentu hal itu membuat para kawanan hiu tak berani mencari masalah.

Baca Juga: Sultan Mah Bebas! Sekali Belanja Raja Brunei Darussalam Borong Puluhan Payung dan Tas Tangan Mahal

4. Kecerdasan

Paus orca adalah mamalia yang mana memiliki ukuran otak yang sangat besar, hal tersebut membuat orca punya kecerdasan dalam berburu.

Sehingga membuatnya memiliki tingkat keberhasilan dalam berburu.

Jadi paus orca memang unggul dalam banyak hal sehingga membuat para hiu tak mau bermacam-macam dengan kawanan orca.***

Editor: Sam

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler