Kekosongan Dua Kepala Dinas! Pemda Ciamis Umumkan Seleksi Terbuka JPT Pratama

- 18 Oktober 2023, 11:38 WIB
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis, Ai Rusli Suargi./Kayan
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis, Ai Rusli Suargi./Kayan /

"Sehingga, nanti penyelenggara asesmen nya itu dari BKN," ujarnya.

Baca Juga: Ini Riwayat Pendidikan Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024, Bukan Lulusan Kaleng-kaleng!

Peraturan lainnya, kata Dia, masih tetap sama sesuai dengan mekanisme dan ketentuan-ketentuan perundang-undangan sebelumnya, dan itu sudah tertuang dalam pengumuman oleh panitia seleksi.

"Semoga rencana ini, jika dijadwalkan, kegiatan pelantikan JPT nya diharapkan bisa dilaksanakan pada minggu pertama bulan Desember 2023," ungkapnya.

Ia menyampaikan, untuk batas pendaftaran sampai tanggal 26 oktober 2023. Hingga saat ini, kata Dia, belum ada yang mendaftar, tapi untuk yang konfirmasi masuk sudah ada beberapa orang yang ingin konsultasi terkait dengan beberapa persyaratan yang harus dilengkapi.

"Jika sampai 26 oktober tidak ada yang mendaftar, dengan ketentuan harus minimal ada 3 orang pelamar di setiap jabatan, dan kalau tidak memenuhi persyaratan jumlah pelamar itu akan dilakukan perpanjangan, tapi tentunya, tetap melalui rekomendasi dari komisi aparatur sipil negara," paparnya.

Baca Juga: Inilah Sosok ‘M’ yang Jadi Cawapres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024, Bukan Moch Ridwan Kamil

Ia berharap, dalam satu kali pengumuman pesertanya sudah lengkap dan memenuhi persyaratan, mereka dinilai memenuhi persyaratan. 

Ia juga menjelaskan, jika yang mendaftar 5 orang, tapi hanya 2 orang yang memenuhi persyaratan administrasi untuk ikut seleksi, tetap tidak bisa diselenggarakan. Karena peraturannya 3 orang itu harus sudah memenuhi persyaratan.

"Untuk batas perpanjangan itu dua kali, dan setiap perpanjangan harus meminta rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara. Kalau misalkan dalam dua kali perpanjangan masih belum ada yang memenuhi persyaratan, maka diulang dari awal karena itu mekanismenya open bidding atau terbuka," jelasnya.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Liputan lapangan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x