Kisah Sukses Erwan Darmawan dari Jualan 4 Butir Telur Hingga Kepala Dinas di Ciamis

- 16 Juli 2023, 15:38 WIB
Erwan Darmawan Kepala Dinas Kebudayan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Ciamis.
Erwan Darmawan Kepala Dinas Kebudayan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Ciamis. /Kayan/Jurnal Soreang

Setelah berhasil mengolah 4 butir telor ayam menjadi telor asin Ia kemudian menjualnya. Hasil dari penjualannya itu.

Dirinya membelanjakan kembali dan bertambah menjadi 6 butir telor. Ia terus menggeluti jualan telur asin hingga sampai puluhan butir telor.

Tak hanya itu saja, selain jualan telor asin, masih duduk di bangku SMA Erwan juga pernah menjadi tukang pengepul rongsok dan kusir kuda. Hasilnya itu bisa ia simpan untuk memenuhi kebutuhan pribadinya.

Baca Juga: Sering Muncul! Simak Arti Chiki Kentut, Jajan Tidur, dan Snack Sunda di MPLS, Cek 21 Daftarnya!

Pernah suatu hari, sepatu bola miliknya sudah rusak parah dan tak bisa digunakan lagi. Ia harus membeli sepatu baru dengan harga Rp 45 ribu.

Namun karena memiliki uang tabungan hanya Rp 20 ribu, ia harus mengumpulkan sisa kekurangannya sebesar Rp 25 ribu.

Bagaimana cara harus terkumpul Rp 25 ribu? Erwan harus menabung uang jajan dan ongkos pulang pergi angkot yang berjumlah Rp 500 perhari.

Sehingga ia harus berjalan kaki beberapa kilo meter untuk menuju sekolah agar bisa mengumpulkan uang untuk membeli sepatu bola.

Baca Juga: Dua Terduga Pelaku Mutilasi di Sleman Ditangkap Polisi di Bogor

Kenapa sepatu bola itu tidak dibelikan oleh orang tuanya? Bukan karena orang tua Erwan pelit, tapi karena memang orang tuanya tidak memiliki uang untuk membelikan Erwan sepatu.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah