Sosialisasikan Program, Bank Indonesia Ajak Warga Cinta, Bangga dan Paham Rupiah

- 17 November 2022, 13:53 WIB
Sosialisasikan Program, Bank Indonesia Ajak Warga Cinta, Bangga dan Paham Rupiah
Sosialisasikan Program, Bank Indonesia Ajak Warga Cinta, Bangga dan Paham Rupiah /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Bank Indonesia merupakan Bank Sentral Indonesia, yang merupakan sebagai lembaga negara mensosialisasikan sejumlah program kepada masyarakat

Salah satunya adalah dengan mengajak masyarakat Indonesia untuk turut mengikuti kampanye Cinta, Bangga dan Paham Rupiah.

Tim Pengelola Uang Bank Indonesia Andri Wijaya mengatakan, program Cinta Rupiah merupakan perwujudan dari kemampuan Masyarakat untuk mengenal karakteristik dan desain Rupiah.

Baca Juga: Mantulpis! PWI Jabar Cetak Rekor Baru Penyelenggaran UKW Terbanyak di Indonesia: 3 Angkatan 100 Peserta

"Masyarakat harus memperlakukan rupiah secara tepat serta menjaga rupiah dengan baik dari tindak kejahatan uang palsu," kata Andri dalam keterangannya, Rabu 16 November 2022.

Dijelaskannya Andri, Bank Indonesia memiliki tujuan yaitu mencapai dan menjaga kestabilan nilai Rupiah.

Dengan itu, lanjutnya, Bank Indonesia mengajak masyarakat Indonesia untuk mencintai rupiah, merawat dan meneliti keaslian rupiah.

Baca Juga: Sukses Meraih 14 Medali Emas, Kabupaten Bandung Raih Juara Umum Cabor Dayung Porprov XIV Jabar 2022

Cinta rupiah dalam hal ini, paparnya, merupakan perwujudan dari kemampuan masyarakat untuk mengenal karakteristik dan desain Rupiah.

"Cinta dengan mengenali, Merawat, Menjaga. Kemudian Paham Rupiah yaitu fungsi rupiah dalam perekonomian dan Bangga yang merupakan sebagai Simbol Kedaulatan, Pembayaran yang SAH, Pemersatu Bangsa," terangnya.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x