Bangga pada Eril, Sahabat Kenang Momen Kebersamaan dengan Putra Ridwan Kamil yang Kini Hilang di Sungai Aare

- 6 Juni 2022, 11:28 WIB
Sahabat Eril membagikan momen kebersamaan dan  mengaku bangga pada putra Ridwan Kamil yang kini dikabarkan hilang di sungai Aare tersebut.
Sahabat Eril membagikan momen kebersamaan dan mengaku bangga pada putra Ridwan Kamil yang kini dikabarkan hilang di sungai Aare tersebut. /Instagram/@adelaamdr.

 

JURNAL SOREANG – Sosok Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil dinilai sebagai anak muda yang baik dan aktif di mata para sahabat.

Baru-baru ini salah satu sahabta Eril, Adel menulis pesan menyentuh untuk putra pertama Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare Bern, Swiss tersebut.

Seperti diketahui bahwa Eril merupakan anak muda yang aktif termasuk dalam kegiatan sosial, ia juga menjadi founder Jabar Bergerak Zillenial.

Sikapnya yang baik dan ceria juga membuat para sahabat kini merasa kehilangan sosok Eril.

Baca Juga: Eril Sempat Ungkap Rencana Lulus S1, Ingin Temani sang Adik Lanjutkan Kuliah di Luar Negeri dan Lakukan Ini

Adel terpantau membagikan momen bersama Eril di akun Instagramnya.

“Si tidak pernah berhenti memberikan dampak positif ke orang-orang sekitar.

Ini adalah pencapaian terbaik kamu Rilketika akhirnya kita dan temen-temen yang lain berhasil merintis JBZ sampai bisa ekspansi ke 27 Kabupaten/Kota di Jawa Barat. Bangga banget,” tulinya, dikutip Jurnalsoreang.Pikiran-Rakyat.com dari Instagram adelaamdr pada Senin, 6 Juni 2022.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x