Babi Ngepet di Depok Ternyata Hoax, Kapolres Depok: Ceritanya Direkayasa Warga

- 29 April 2021, 15:00 WIB
Ilustrasi babi./
Ilustrasi babi./ /Pixabay/Nennieinszweidrei

JURNAL SOREANG - Akhir-akhir ini warganet dihebohkan oleh video penangkapan babi ngepet di Sawangan Depok, pada Selasa 27 April 2021.

Dalam video yang viral di media sosial, babi ngepet itu kini telah dieksekusi setelah sebelumnya diamankan warga lantaran ketahuan mencuri.

Sementara itu, dari penelusuran Jurnal Soreang ternyata cerita babi ngepet ini adalah hoax.

Baca Juga: Wow! Aksi Menolak Larangan Mudik di Ciamis Libatkan Pocong dan Kuntilanak

Hal ini disampaikan Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar dalam siaran langsung di kanal Youtube Pikiran Rakyat, Kamis 29 April 2021.

Imran memastikan bahwa cerita babi ngepet ini hanyalah rekayasa sekelompok warga setempat.

“Kami sampaikan bahwa semuanya yang sudah viral dari sebelumnya itu adalah hoax, itu berita bohong,” tegas Imran.

Isu babi ngepet ini awalnya muncul dari beberapa warga yang merasa kehilangan uang. Namun Imran menuturkan hingga saat ini kebenaran hilangnya uang warga tersebut tidak jelas.

Baca Juga: Teks Ceramah Ramadhan 2021: Kisah Sahabat yang Takut Kehilangan Rasulullah

Imran menjelaskan, ada beberapa warga yang memanfaatkan situasi ini, mereka yakni AI dan 7 temannya. Selain mengarang cerita babi ngepet sejak Maret 2021, mereka juga membeli babi secara online lalu babi ngepet sungguhan.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: YouTube Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah