Keharuan Menyergap Saat Ziarah Makam Muhammad Saw, Jemaah Umrah Persis: Assalamu'alaika Ya Rasulullah

- 2 Mei 2023, 11:59 WIB
Jemaah umrah berdesakan untuk ziarah ke makam Rasulullah di Masjid Nabawi
Jemaah umrah berdesakan untuk ziarah ke makam Rasulullah di Masjid Nabawi /Istimewa /

JURNAL SOREANG- Mengawali Bulan Mei di Tanah Suci. Senin, 1 Mei 2023, pukul 03.30 bergegas menuju Masjid Nabawi.

Jamaah umrah Syawal 1444 H yang bergabung dengan PT. Karya Imtaq, baru tiba di Madinah minggu malam pukul 20.30.

Senin dinihari, sudah mengetuk pintu Masjid Nabawi. Berharap dapat menunaikan shalat di Raudhah. Taman Surgawi.

 

Raudhah, berada di antara kamar Nabi Muhammad SAW yang sekarang menjadi makam beliau dengan mimbar masjid nabi.

Makam Rasulullah itu, awalnya kamar tidur beliau. Yang ditinggalinya bersama Siti Aisyah binti Abu Bakar.

Sebelum diperluas, makam Rasulullah SAW dikenal dengan nama Masqurah.

Kediaman Nabi ini tidak seberapa besar. Apalagi mewah. Ada pula bagian yang digunakan sebagai tempat fakir-miskin yang tidak memiliki rumah.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x