Benarkah Bendungan Tiga Ngarai di China Bisa Memperlambat Rotasi Bumi?, Simak Penjelasaanya

- 21 Desember 2021, 18:33 WIB
Bendungan Tiga Ngarai di China
Bendungan Tiga Ngarai di China /Rivaldi Nurfikri Alghifari /Tangkap Layar Youtube/Video on the spot terbaru

JURNAL SOREANG - Kabar mengenai Bendungan Tiga Ngarai di China yang bisa memperlambat rotasi bumi telah beredar selama lebih dari satu dekade.

Kabar itu langsung menjadi perdebatan dan dilakukanlah penelitian oleh Business Insider (BI) pada juni tahun 2010 dan ternyata rumor itu memang benar.

Secara umum, klaim tersebut menegaskan bahwa begirtu reservoir bendungan diisi, berat massa akan cukup untuk sedikit menggeser rotasi bumi.

Baca Juga: Dari Seorang Budak Hingga Menjadi Permasuri, Inilah Kisah Hurrem Sultan

Air di dalamnya akan memiliki berat lebih dari 39 triliun kilogram atau setara 42 miliar ton. Bendungan itu digunakan sebagai pembangkit listrik tenaga air terbesar di dunia.

Pergeseran massa sebesar itu akan memiliki dampak pada rotasi bumi karena fenomena yang dikenal sebagai ‘momen inersia’, atau kelembamam (Kecenderungan semua benda fisik untuk menolak perubahan terhadap keadaan geraknya) benda yang berputar kaku terhadap rotasinya.

Momen Inersia suatu benda terhadap sumbu tertentu menggambarkan betapa sulitnya mengubah gerakan sudutnya terhadap sumbu tersebut.

Jadi semakin jauh jarak suatu massa ke sumbu rotasinya, maka akan semakin lambat putarannya.

Baca Juga: Beginilah Awal Mula Suku Sentinel Ditemukan Dunia, Kaum Misterius yang Galak Terhadap Tamu

Dengan menaikan 39 triliun air pada ketinggian 175 meter di atas permukaan laut, hal ini akan menyebabkan meningkatnya momen inersia bumi, dan dengan demikian rotasi bumi akan mengalami perlambatan.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @intisarionline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah