Waduh! Raja Thailand Vajiralongkorn Terancam Akan Diusir dari Jerman Jika Terbukti Memerintah Negara

- 24 November 2021, 12:35 WIB
Waduh! Raja Thailand Vajiralongkorn Terancam Akan Diusir Dari Jerman Jika Terbukti Memerintah Negara
Waduh! Raja Thailand Vajiralongkorn Terancam Akan Diusir Dari Jerman Jika Terbukti Memerintah Negara /@royalworldthailand

JURNAL SOREANG – Parlemen Jerman menyatakan Raja Thaialnd, Vajiralongkorn akan diusir jika terbukti menjalankan pemerintahan dari vilanya di Bayern.

Lamanya Raja Vajiralongkorn menetap di Jerman menjadi sorotan publik Thailand ditengah aksi protes mereka yang semakin berkecamuk.

Parlemen Jerman mengatakan bahwa Raja Thailand Maha Vajiralongkorn memiliki kekebalan diplomatik selama ia tinggal di Jerman.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Pasar Terapung Paling Bagus dan Menarik di Dunia, Berikut Lokasinya

Namun Jerman memiliki kuasa untuk dapat mengusirnya sewaktu-waktu. Apalagi menteri laur negeri Heiko Maas telah mengecam dirinya agar tidak memerintah negaranya dari wilayah Jerman.

Kecaman Maas tersebut telah disampaikan saat aksi protes tengah berkecamuk di Thailand, yang menentang pemerintahan raja yang tidak demokratis.

Tetapi karena raja Vajiralongkorn kebal terhadap diplomatik, raja tidak dapat dihukum atas sikapnya yang dilakukan di Jerman.

Baca Juga: Kacau! Rakyat Thailand Gencar Lakukan Aksi Demonstrasi, Raja Vajiralongkorn Malah Plesiran Ke Jerman

Selama lockdown pada 2020, raja Vajiralongkorn menghabiskan waktu selama berbulan-bulan di vilanya di tepi Danau Starnberg, tepat di sebelah selatan Munchen.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x