Pachinko Belum Tayang, Drama Korea Lee Min Ho Raih Poin 100 Dari Rotten Tomatoes

- 24 Maret 2022, 17:45 WIB
Akting Lee Min Ho dalam drama Korea Pachinko./ Instagram/ @actorleeminho
Akting Lee Min Ho dalam drama Korea Pachinko./ Instagram/ @actorleeminho /

"Tetapi ini adalah salah satu seri paling mengesankan yang pernah ada di streamer mana pun," puji Randy Myers.

Sementara John Powers dari NPR menyebut Pachinko menawarkan narasi tumpah ruah yang sekaligus menjadi epik multi-generasi.

Baca Juga: JELANG RAMADHAN, Serius! ini 4 Manfaat Puasa bagi Kesehatan Tubuh dari Penyakit Jantung sampai Kanker Lho

"Kisah imigran, pelajaran sejarah, potret fanatisme budaya, dan perayaan kapasitas perempuan untuk bertahan bahkan dalam keadaan tergelap sekalipun," tulis John Powers.

Dalam Pachinko, kisah berfokus pada Kim Sun Ja, seorang perempuan Korea yang lahir dan tumbuh saat negeri ginseng masih di bawah kekuasan Jepang.

Saat beranjak remaja Kim Sun Ja jatuh hati pada seorang pria bernama Koh Han Su yang kemudian menghamili dan meninggalkannya untuk perempuan lain.

Baca Juga: Ternyata! Youtuber Ini Lebih Dulu Tahu Kedok di Balik Affiliator Binary Option Sejak Tahun 2020, Ini Faktanya

Kim Sun Ja akhirnya dinikahi seorang pria bernama Baek Isak yang memboyongnya ke Jepang yang masih memperlakukan orang Korea secara diskriminatif.

Dalam Pachinko, Lee Min Ho berperan sebagai Koh Han Su. Sementara Kim Sun Ja diperankan oleh Kim Min Ha, dan Youn Yuh Jung berperan sebagai Kim Sun Ja dimasa tua.***

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: rottentomatoes.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah