Viral! Penggemar BTS alias ARMY Geram dan Marah Besar atas Ulah Oknum Driver Grap yang Bernada Homofobia

Sam
- 20 Juni 2021, 13:16 WIB
Tangkapan layar dari salah satu unggahan netizen di laman Twitter terkait status driver Grap  Filipina yang diunggah di laman Facebook beberapa waktu lalu. Status driver Grap yang bernada Homofobia dengan menyebut bahwa grup idola BTS adalah sekelompok laki-laki penyuka sesama jenis, membuat marah para penggemar BTS.
Tangkapan layar dari salah satu unggahan netizen di laman Twitter terkait status driver Grap Filipina yang diunggah di laman Facebook beberapa waktu lalu. Status driver Grap yang bernada Homofobia dengan menyebut bahwa grup idola BTS adalah sekelompok laki-laki penyuka sesama jenis, membuat marah para penggemar BTS. /Twitter/

JURNAL SOREANG - Para penggemar BTS atau yang kerap disebut ARMY akhir-akhir ini dibuat geram atas ulah seorang oknum driver ojek online (Ojol) dari super app, Grab.

Beredar di twitter dan menjadi trending dalam beberapa waktu terakhir yang diketahui bahwa sang driver Grab tersebut mengunggah status bernada homofobia di laman Facebook.

Driver Grab tersebut menyebutkan BTS layaknya sekelompok laki-laki penyuka sesama jenis alias gay.

Baca Juga: BERSIAP, Pesawat Jimin BTS Siap Mengudara Oktober 2021, Berikut Bocorannya!

Sontak saja atas unggahan tersebut mengundang reaksi kemarahan penggemar BTS atau ARMY dan memaksa kepada perusahaan tersebut untuk segera meminta maaf kepada publik serta memecat driver ojol tersebut sebagai mitranya, sebagaimana dilansir dari IBTimes.

Atas kasus tersebut, beberapa driver Grab Filipina kini mereka ditangguhkan alias dinonaktifkan dari kemitraannya dengan Grab.

Namun, hal itu pun mendapat perlawanan dari sekelompok driver grap lainnya.

Baca Juga: Mencoba BTS Meal McDonalds yang Viral, Juri Masterchef, Chef Renatta dan Chef Arnold: Udah Gini Doang?

Selanjutnya, mereka ingin memboikot edisi terbatas BTS Meal, yang merupakan produk kerjasama BTS dengan perusahaan makanan cepat saji, McDonalds.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Twitter IBTimes


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x