8 Fakta Menarik Ellya Khadam Sosok Pelopor Dangdut Indonesia, yang Pernah Tampil di New York

23 Oktober 2021, 19:47 WIB
8 Fakta Menarik Ellya Khadam Sosok Pelopor Dangdut Indonesia, yang Pernah Tampil di New York /@hellodangdut.id

 

JURNAL SOREANG - Ellya Khadam dikenal sebagai sosok yang menginspirasi banyak musisi Tanah Air terkait musik dangdut. Ia juga dikenal sebagai pelopor musik dangdut Indonesia.

Google hadirkan Google Doodle Ellya Khadam sebagai peringatan ulang tahun ke 93 pada hari Sabtu 22 Oktober 2021.

Seperti dikutip Jurnal Soreang dari berbagai sumber, berikut adalah fakta menarik mengenai Ellya Khadam.

Baca Juga: Restoran Indonesia 'Rasa Kita' di Istanbul Turki Resmi Dibuka, Bertujuan Mulia Selain Jualan Masakan Nusantara

1. Nama Khadam berasal dari suami kedua

Pada pertengahan 1950 an, Ellya dikenal sebagai penyanyi orkes melayu bernama Ellya Agus.

Setelah menikah dan hidup bahagia dengan Khadam, seorang pria keturunan India, dia mengubah nama panggungnya Ellya Khadam dan dengan merubah nama belakangnya dia pun makin populer.

Baca Juga: Geo Dipa Energi Kembangkan Pembangunan, Eyang Memet: Jaga Kelestarian Lingkungan Melalui Lahan Pengganti

2. Penggemar India

Kecintaan Ellya terhadap India terlihat jelas dalam irama lagu-lagu ciptaannya.

Salah satunya lagu Boneka dari India, yang ternyata diadaptasi dari lagu Negeri bertajuk Sama Hai Bahar Ka.

Selain dari segi musik, Ellya juga gemar tampil ala perempuan India. Dia sering mengenakan kain sari dan sindoor di tengah dahi.

Baca Juga: Kajian Keislaman di Masjid Assalaam dan Masjid Agung Al Ukhuwah Seminggu Ini

3. Pelopor genre musik dangdut

Kehadiran lagu Boneka dari India ciptaan Ellya disebut-sebut sebagai tonggak awal hadirnya genre dangdut di Tanah Air.

Sebab, sejarah dangdut tak lepas dari pengaruh musik India, serta Melayu dan Arab. Setelah kepopulerannya, muncullah deretan bintang yang mempopulerkan dangdut modern di era 1970 an, seperti Rhoma Irama, A Rafiq, dan Elvy Sukaesih.

Baca Juga: Kajian Keislaman di Masjid Assalaam dan Masjid Agung Al Ukhuwah Seminggu Ini

4. Bakat akting

Tak hanya piawai bermusik, Ellya juga memiliki bakat di bidang seni peran. Selama karirnya, Ellya Khadam telah membintangi sekitar 20 film.

Beberapa judulnya diantaranya l Tjita-Tjita Ajah tahun 1959, Mak Tjomblang tahun 1960, Bing Slamet Setan Djalanan tahun 1972, Buaye Gile tahun 1974, Benyamin Raja Lenong tahun 1975, Ayah Tiriku Ibu Tirimu tahun 1977, dan Dukun Kota tahun 1978.

Baca Juga: HOAKS, Kate Middleton Tidak Pernah Lakukan Botox Ini Faktanya

5. Belajar menyanyi dari tetangga

Ellya Khadam menjalani masa kecilnya di Manggarai, Jakarta Selatan. Selama masa remajanya, Ellya kerap berkunjung ke salah satu tetangga yang memiliki genre musik unik.

Tetangganya tersebut adalah seorang penyanyi musik pop Malaysia bernama Deli. Dari sinilah kecintaannya dengan musik Melayu mulai muncul.

Baca Juga: 5 Pemain Paling Berharga Di Juventus Oktober 2021

6. Menyanyi di pesta pernikahan hingga orkes

Ellya Khadam mulai belajar menyanyi pada tetangganya tersebut. Bahkan, ia kerap berlatih dengan bernyanyi di berbagai pesta pernikahan.

Tak hanya itu, Ellya pun akhirnya bergabung dengan grup musik lokal. Hingga akhirnya, Ellya bergabung dengan sebuah Orkestra Melayu Kelana Ria.

Baca Juga: Profil Penyanyi Legendaris Ellya Khadam yang Ulang Tahun ke-93 dan Jadi Google Doodle Hari Ini

7. Rilis lagu hit

Pada tahun 1956, Ellya Khadam merilis salah satu lagu hit musik dangdut yatu Boneka India, bahkan lagu ini pun sampai sekarang masih banyak dinyanyikan oleh banyak penyanyi dan banyak orang yang mengenal lagu ini

8. Tampil di New York

Lagu ‘Boneka India’ merupakan hasil dari kecintaannya dengan adat dan tradisi India. Lagu ini juga yang membuatnya mencapai puncak dalam perjalanan karirnya.

Bahkan, Ellya Khadam juga berhasil mempopulerkan dangdut ke generasi muda pada saat itu dengan berbagai karyanya. Selain itu, ia menjadi salah satu ikon dangdut yang dikenal secara global yang membuatnya tampil di panggung Times Square, New York, Amerika Serikat.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler