Ingin Cepat Hamil ?, Tentukan Jadwal Berhubungan Intim yang Sehat, Yuk Simak Tip Bercinta Disini

- 24 Agustus 2022, 15:02 WIB
 Ilustrasi ibu hamil/Pixibay
Ilustrasi ibu hamil/Pixibay /

JURNAL SOREANG - Bagi pasangan yang sudah menikah (Pasutri) melakukan hubungan intim merupakan hal yang wajar.

Namun, siapa sangka, ada waktu-waktu terbaik untuk melakukan hubungan intim agar cepat memiliki keturunan.

Jadwal berhubungan intim yang benar agar cepat hamil sebaiknya dilakukan pada saat masa subur wanita. Masa subur wanita terjadi sekitar hari ovulasi.

Baca Juga: Tiga Ganda Putra Indonesia Lolos ke 16 Besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022, Bukan Bagas/Fikri

Masa ovulasi berlangsung tiga hari menjelang hari pertama saat ovulasi. Masa subur wanita terjadi sejak hari ke-12 hingga 16 sebelum jadwal menstruasi berikutnya.

Hal ini berlaku bagi wanita yang memiliki siklus menstruasi normal selama 28 hari.

Namun, bagi wanita yang memiliki siklus menstruasi tidak teratur tak perlu khawatir, anda dapat menentukan masa ovulasi dengan cara mengetahui kapan hari pertama menstruasi atau melakukan konsultasi dengan dokter cara menghitung masa subur yang tepat.

Baca Juga: Pasangan Menolak Seks Oral? Mungkin Ini Penyebabnya Menurut Clinical Psychologist Inez Kristanti

Menghitung masa subur wanita penting untuk menentukan peluang Anda mendapatkan kehamilan. Cara menghitung masa subur dapat dilakukan dengan menghitung siklus menstruasi anda.

Jika siklus menstruasi rata-rata anda adalah 28 hari, Anda berovulasi sekitar hari ke-14, dan hari-hari paling subur anda adalah hari ke-12, 13 dan 14.

Jika siklus menstruasi rata-rata Anda adalah 35 hari, ovulasi terjadi sekitar hari ke-21 dan masa paling subur Anda adalah hari ke 19,20 dan 21.

Baca Juga: Disebut Aktifitas Fisik, Posisi Hubungan Intim Ini Bisa Banyak Membakar Kalori, Begini Penjelasan Medisnya

Jika anda memiliki siklus yang lebih pendek, katakanlah 21 hari, ovulasi terjadi sekitar hari ke 7 dan subur anda adalah hari ke 5, 6 dan 7.

Tanda-tanda ovulasi yang harus Anda ketahui:

•Nyeri payudara
•Perubahan lendir serviks
•Nyeri bagian bawah perut
•Perubahan suhu basal tubuh
•Gairah seks meningkat
•Perubahan posisi leher rahim

Baca Juga: 3 Akibat yang Timbul pada Seks Jika Panggul Alami Masalah, No 1 Beri Rasa Sakit Menyiksa saat Hubungan Intim!

Frekuensi Berhubungan Agar Cepat Hamil

Selain waktu terbaik untuk bercinta, nyatanya frekuensi berhubungan suami istri perlu diperhatikan bagi pasangan suami istri yang ingin cepat hamil.

Banyak pasangan menganggap bahwa melakukan hubungan intim setiap hari dapat meningkatkan peluang kehamilan.

Baca Juga: 4 Cara Alami Cegah Penyusutan Ukuran Mr P Seiring Bertambah Usia, Antara Lain Hindari Kemungkinan Perut Buncit

Nyatanya, berhubungan sebaiknya dilakukan dua hingga tiga kali dalam seminggu atau pada saat menjelang ovulasi.

Pastikan Anda dan pasangan menghindari menggunakan alat kontrasepsi sehingga akan membantu meningkatkan peluang kehamilan.

Lantas, bagaimana jika hubungan seksual dilakukan setiap hari?, hal ini justru akan berdampak bagi pria.

Baca Juga: Suami Istri Jangan Lewatkan, Inilah Tata Cara Mandi Wajib Setelah Berhubungan Intim, Lengkap dengan Bacaannya

Pasalnya, berhubungan setiap hari dapat menurunkan kualitas sperma. Hal ini karena memerlukan waktu yang lebih lama untuk memproduksi sperma dengan kualitas yang baik.

Posisi Tidur Setelah Berhubungan Agar Cepat Hamil

Meski belum ada penelitian mengenai hal ini, namun banyak yang percaya, jika posisi saat berhubungan memengaruhi peluang hamil. Tidak ada salahnya mencoba beberapa posisi tidur setelah berhubungan, berikut ini:

Baca Juga: 4 Alasan Hubungan Intim Bisa Membuat Panjang Umur, Pasutri Wajib Tahu! Berikut Daftarnya

Anda dapat berbaring selama 20 – 30 menit setelah berhubungan intim. Posisi tidur ini dipercaya dapat meningkatkan peluang kehamilan dengan kemungkinan sperma masuk sehingga menyebabkan pembuahan.

Berbaring dengan posisi mengangkat kedua kaki ke atas setelah berhubungan juga bisa Anda coba.

Hal ini memungkinkan sperma bisa masuk ke dalam serviks sehingga meningkatkan peluang kehamilan.***

Editor: Ade Mamad

Sumber: bocah Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah