Ampuh! Berikut 4 Pertolongan Pertama Redakan Sakit Gigi yang Mengganggu, Bisa dengan Kantong Teh?

- 12 Mei 2022, 18:08 WIB
Ampuh! Berikut 4 Pertolongan Pertama Redakan Sakit Gigi yang Mengganggu, Bisa dengan Bisa dengan Kantong Teh?
Ampuh! Berikut 4 Pertolongan Pertama Redakan Sakit Gigi yang Mengganggu, Bisa dengan Bisa dengan Kantong Teh? /unsplash.com

JURNAL SORENG - Rasa tidak nyaman yang dirasakan ketika alami Sakit Gigi kerapkali menganggu, terutama ketika menjalankan aktifitas sehari-hari.

Selain memakai obat yang direkomendasikan dokter, kita juga bisa memakai bahan yang ada dirumah untuk meredakan Sakit Gigi yang menyiksa.

Dilansir dari laman healthline.com yang diunggah pada 1 Oktober 2021, berikut 4 pertolongn pertama untuk redakan Sakit Gigi:

1. Berkumur Menggunakan Air Garam

Air garam merupakan salah satu zat yang mempunyai kandungan disinfektan alami, dan bisa merontokan atau melonggarkan sisa makanan yang tersangkut di sela-sela gigi.

Partikel kecil sisa makanan yang tertinggal di sela-sela gigi bisa menyebabkan rasa sakit serta ngilu terutama pada gigi berlubang.

Bagi sebagian orang, metode berkumur dengan air garam ini berhasil Redakan rasa Sakit Gigi.

2. Menggunakan Hidrogren Peroksida

Hidrogren peroksida merupakan salah satu senyawa yang bisa Redakan sakit dan peradangan, ketika Sakit Gigi.

Tapi Hidrogen Peroksida ini harus di larutkan, atau di encerkan terlebih dahulu menggunakan air.

Campurkan sebanyak 3 persen Hidrogen Peroksida dengan air, dengan perbandingan yang sama.

Pakai larutan untuk berkumur, dan tidak boleh ditelan.

Atau kamu bisa melihat cara pemakaian yang tertera pada kemasan.

3. Kompres dengan Air Dingin

Tips untuk Redakan Sakit Gigi yang kedua adalah mengompresnya dengan air dingin.

Air dingin memiliki manfaat untuk Redakan bengkak, salah satunya pembengkakan yang diakibatkan oleh Sakit Gigi.

Pada saat kamu menemelkan kain yang sudah disiram air dingin, akan membuat pembuluh darah pada area pembengkakan menjadi lebih sempit.

Hal tersebut akan Redakan rasa sakit disekitar pipi, yang diakibatkan oleh Sakit Gigi.

Selain itu, rasa sejuk atau dingin juga bisa Redakan peradangan ketika sakt gigi.

4. Kompres Memakai Kantong Teh Papermint

Kantong Teh papermint mempunyai sifat yang menenagkan, maka dari itu kantong Teh ini bisa menjadi alternatif ketika Sakit Gigi menyerang.

Tentu saja hal tersebut dapat Redakan rasa nyeri yang dialami.

Caranya kamu bisa menunggu kantong teh agar sedikit lebih dingin, jika dirasa sudah cukup suhunya kamu bisa langsung oleskan ke area yang terkena peradangan.

Atau kamu juga bisa memasukkan dulu kantong Teh ke dalam lemari pendingin sebentar, yang kemudian baru di pakai.***

 

 

Editor: Suci Anjani Sukmadewi

Sumber: healthline.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah