Benarkah Durasi Hubungan Intim Pasutri Bisa Berjam-Jam Layaknya Film Dewasa? Dokter Ini Berikan Penjelasan

4 Agustus 2022, 07:59 WIB
Ilustrasi. Dokter ini berikan penjelasan mengenai pertanyaan soal durasi hubungan intim suami istri dan film dewasa. /Freepik



JURNAL SOREANG – Dokter Haekal Anshari yang juga merupakan bagian dari Asosiasi Seksolog Indonesia sempat menjelaskan soal durasi hubungan intim pada pasangan suami istri.

Tidak sedikit orang percaya bahwa durasi hubungan intim pasangan suami istri bisa dilakukan berjam-jam layaknya film dewasa.

Sehingga, durasi hubungan intim yang ideal menjadi pertanyaan banyak orang hingga saat ini.

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Ayam, Anjing, Babi Hari Ini, Susun Rencana untuk Masa Depan

Dokter haekal membantah bahwa durasi hubungan intim bisa dilakukan berjam-jam layaknya film dewasa, lantaran menurutnya hal itu tidaklah benar.

Pasalnya, lanjut dokter Haekal, hingga saat ini belum ada durasi hubungan intim suami istri yang disepakati bersama oleh para ahli.

Namun, ada beberapa survei yang sempat dilakukan terkait durasi hubungan intim pasangan suami istri yang menunjukan hingga beberapa menit saja.

Baca Juga: Dituding Izinkan Situs Judi Online, Kominfo: Sejak 2018 Sudah Ditakedown, Patroli Siber Setiap Hari

Meskipun pada kenyataanya tidak semua pasangan memiliki durasi hubungan intim yang sama persis.

“Sampai saat ini belum ada durasi hubungan intim ideal yang disepakati bersama,” katanya.

“Survei 2005 menunjukkan bahwa durasi hubungan intim yang dipilih 7 hingga 13 menit, waktu penetrasi,” kata dokter Haekal, dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari YouTube VDVC Health pada Kamis, 4 Agustus 2022.

Baca Juga: Jadwal Acara MNCTV, Kamis, 4 Agustus 2022, Kampung Jakarta dan Misteri Sandekala

Tidak hanya itu, survei lain juga dilakukan yakni dihitung pada saat foreplay hingga penetrasi.

“Ada juga survei yang dilakukan 2012, kalo digabungkan dari saat foreplay sampai penetrasi rata-rata pasangan memilih durasi hubungan intim hingga 30 menit,” katanya, melanjutkan.

Selanjutnya, ia mengatakan bahwa durasi hubungan intim dipengaruhi oleh kemampuan ereksi atau ejakulasi suami.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini; Capricorn Uji Hubungan Cinta, Aquarius Konflik dan Perpisahan dan Pisces Buat Putusan

Jika, ejakulasi suami terhitung lama maka, durasi hubungan intim akan lebih lama. Sebaliknya, jika suami mengalami ejakulasi dini maka hubungan intim akan berakhir singkat.

Hal ini juga yang akan berdampak pada hubungan rumah tangga secara umum, sehingga jika suami merasa ada masalah dalam ejakulasi atau ereksi sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

Selain itu, dokter haekal juga mengatakan bahwa siklus hubungan intim suami dan istri berbeda fasenya.

Baca Juga: Resep Menu Diet untuk 6 Hari , Bisa Turun 15 Kg, Tetap Makan Nasi , Sehari 2 Kali Makan, Murah Meriah

“Durasi hubungan intim ditentukan kemampuan pria dalam ereksi atau ejakulasi.

Karena, kalau lihat siklus respons hubungan intim laki-laki dan perempuan berbeda,” katanya.

Menurut dokter Haekal, siklus hubungan intim pada suami istri berbeda termasuk terkait orgasme dan ereksi.

Sehingga, ia mengatakan bahwa pasangan suami istri harus memahami hal yang terjadi secara alamiah tersebut terkait dengan hubungan intim.

Baca Juga: Tangis Majikan Arab Saudi Pecah saat Antar TKW Indonesia Pulang, Harus Berpisah Setelah 16 Tahun Bekerja

Karena, ereksi atau orgasme juga ada kaitannya dengan durasi hubungan intim pada pasangan suami istri.

Di masyarakat diyakini bahwa istri lebih lama untuk mencapai orgasme dibandingkan dengan suami.

Tidak hanya itu, istri juga disebut-sebut bisa orgasme lebih dari satu kali dalam sekali hubungan intim.

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Kuda, Kambing, Monyet Hari Ini, Ubah Hari Biasa Menjadi Hari yang Baik

Meskipun hasil penelitian tidak membenarkan 100 persen pernyataan tersebut, akan tetapi dokter Haekal menjelaskan secara ilmiah tentang orgasme pada perempuan atau istri saat hubungan intim.

Dokter Haekal menegaskan bahwa siklus respons hubungan intim suami dan istri berbeda, hal ini juga yang bisa menentukan durasi.
berikut ini siklus hubungan intim pada suami istri menurut dokter Haekal.

Siklus hubungan intim suami

Baca Juga: Benarkah Minum Air Es Bisa Bikin Perut Buncit? Dokter Tirta Beri Penjelasan Secara Ilmiah

1. Fase assaigment atau rangsangan
2. Fase bangkitan seksual
3. Fase orgasme
4. Fase resolusi

“Semakin bertambah usia laki-laki akan membutuhkan waktu untuk ereksi,” katanya.

Siklus hubungan intim istri

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV, Kamis, 4 Agustus 2022: Cinta 2 Pilihan, Cinta Setelah Cinta, Buku Harian Seorang Istri

1. Fase assaigment atau rangsangan
2. Fase bangkitan seksual
3. Fase orgasme
4. Fase resolusi

Namun, siklus hubungan intim pada istri, lanjutnya, berbeda dengan suami.

Pasalnya, setelah fase resolusi, jika istri mendapatkan rangsangan kembali makai a akan memasuki fase pertama hingga keempat secara berturut-turut atau mengulang fase tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini; Cancer Badai Menerjang, Leo Perpisahan Bisa Terjadi dan Virgo Kuat dan Sabar

Sehingga, itulah alasan ilmiah menurut dokter Haekal, mengapa istri bisa megalami multi orgasme.

Fase-fase dalam hubungan intim juga bisa diketahui oleh suami istri agar saling memahami untuk bisa saling mengetahui.

Hal ini juga bisa dikomunikasikan saat hubungan intim, misalnya jika suami sudah mulai ereksi, titik mana saja yang bisa membuat istri orgasme, dan sebagainya.

Baca Juga: Kenapa Istri Bisa Orgasme Berkali-Kali saat Hubungan Intim? Suami Harus Tahu, Begini Penjelasan Ilmiahnya

Komunikasi yang intens diyakini para ahli dapat membantu meningkatkan kenyamanan selama hubungan intim.

Dalam kondisi demikian, pasangan suami istri tidak perlu merasa malu.

Berikan dukungan atau pujian akan membuat suasana semakin nyaman dan santai tanpa adanya rasa canggung yang bisa menghambat hubungan intim tersebut.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler