Menko Airlangga Terima Kunjungan Wakil Ketua Komite Nasional CPPCC, Bahas Ekonomi Bisnis dan Kemudahan Usaha

- 22 Juni 2023, 21:01 WIB
Menko Airlangga Terima Kunjungan Wakil Ketua Komite Nasional CPPCC, Bahas Ekonomi Bisnis dan Kemudahan Usaha
Menko Airlangga Terima Kunjungan Wakil Ketua Komite Nasional CPPCC, Bahas Ekonomi Bisnis dan Kemudahan Usaha /Ist/

JURNAL SOREANG - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menerima kunjungan Mr. Gao Yunlong selaku Wakil Ketua The 14th National Committee of Chinese People’s Political Consultative Conference (CPPCC) pada Rabu 21 Juni 2023.

Diketahui Gao Yunlong juga menjabat Ketua Federasi Industri dan Perdagangan Tiongkok. Mr. Gao Yunlong.

Berada di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonominan, Pertemuan ini membahas kerja sama ekonomi kedua negara dan kondisi pemulihan ekonomi Indonesia serta isu terkait iklim bisnis dan kemudahan berusaha.

Baca Juga: Jadi Kekuatan! Ilkay Gundogan di Kabarkan Setuju Bergabung dengan Barcelona Dengan Kontrak 2 Tahun

Menko Airlangga menjelaskan bahwa pemulihan ekonomi Indonesia semakin terlihat ditandai dengan pencapaian pertumbuhan di atas 5% pada tahun 2022 dan triwulan pertama tahun 2023.

Dalam pembahasan iklim bisnis dan kemudahan berusaha, Menko Airlangga menyampaikan beberapa fokus kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk mempercepat transformasi ekonomi dan birokrasi.

“Fokus kebijakan yang pertama yaitu peningkatan aturan dan prosedur berusaha melalui Undang-Undang Cipta Kerja. Undang-Undang ini memberikan kepastian hukum dan kemudahan terkait dengan persyaratan dan proses perizinan berusaha,” ujar Airlangga.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x