BUMN Harus Antisipasi Kebutuhan BBM, Listrik dan Elpiji Hari Raya Idul Fitri yang Naik Sampai 11 Persen

- 20 April 2022, 11:46 WIB
Kementerian BUMN Harus Antisipasi Kebutuhan BBM, Listrik dan Elpiji Hari Raya Idul Fitri yang Naik Sampai 11 Persen
Kementerian BUMN Harus Antisipasi Kebutuhan BBM, Listrik dan Elpiji Hari Raya Idul Fitri yang Naik Sampai 11 Persen /pixabay/michoko/

JURNAL SOREANG- Wakil rakyat asal Sumatera Barat, Hj. Nevi Zuairina, pada saat kunjungan kerja di masa Reses di Bali, melakukan dialog dengan pengambil kebijakan di Pertamina.

Pertamina Sebagai salah satu BUMN menjadi lembaga strategis dalam pengelolaan Bahan Bakar Minyak yang menjadi tumpuan seluruh masyarakat Indonesia akan kebutuhan energi terutama untuk transportasi.

“Saya sangat mengharapkan, agar ada kebijakan yang akurat akan distribusi BBM dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri 2022 ini. Dapat dipastikan, lonjakan penumpang akan signifikan akibat berbagai even besar BUMN Pariwisata. Ditambah lagi dalam waktu dekat budaya mudik lebaran sudah di depan mata”, tutur Nevi.

Baca Juga: Simak! Habis Bensin saat Terjebak Macet di Jalur Mudik Cileunyi-Nagreg, Polresta Bandung Siapkan Langkah Ini

Legislator asal Sumatera Barat II ini meminta, agar PLN memiliki keandalan pasokan listrik untuk UMKM di berbagai event yang dilaksanakan BUMN Pariwisata.

Selain itu, ia berharap pada pertamina yang telah membentuk satgas Ramadan dan Idul Fitri, agar mengantisipasi kenaikan konsumsi BBM sebesar 11%, elpiji sebesar 6% serta kebutuhan bahan bakar pesawat udara avtur sebesar 4% tidak menjadi kendala.

“Perlu diperhatikan betul, bahwa distribusi BBM baik jenis gasoline maupun gas oil serta LPG baik PSO maupun Non PSO yang dilakukan Pertamina untuk menghadapi kebutuhan hari raya Idul Fitri, jangan sampai terjadi lagi kelangkaan BBM seperti yang pernah terjadi di beberapa wilayah Sumatera Selatan, Bengkulu, Riau, hingga Sumatera Utara pada bulan Maret yang lalu. Ketatnya pengawasan agar tidak terjadi penyelewengan stok BBM menjadi kunci lancarnya distribusi BBM di seluruh wilayah Indonesia”, kata Nevi, Rabu 20 April 2022.

Baca Juga: Mantulpis! Berikan Rasa Aman Masyarakat di Jalur Mudik dari Kejahatan, Polresta Bandung Bakal Terapkan Dua CB

Politisi PKS ini menekankan, agar BUMN Pariwisata, pada momen idul fitri ini memberikan kesempatan agar UMKM semakin maju dan berkembang. Kemajuan sektor pariwisata dapat dirasakan oleh masyarakat setempat, khususnya UMKM daerah setempat.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x